KONI Buleleng Gelar Upacara untuk Kesuksesan Desak Rita
SINGARAJA, NusaBali - Atlet panjat tebing Indonesia, Desak Rita Kusuma Dewi sedang berjuang dalam Olimpiade Paris 2024.
Banyak pihak berharap Desak Rita mampu meraih medali emas untuk Indonesia. Dukungan moral dan spiritual terus digaungkan elemen masyarakat, termasuk di Buleleng.
KONI Buleleng pun tak ketinggalan mendukung Desak Rita dengan menggelar upacara doa dan persembahyangan di Pura Pemuteran dan Pura Puncak Batu Kursi di desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak, Buleleng, Rabu (7/8).
Ketua Umum KONI BUleleng I Ketut Wiratmaja, yang menginisiasi persembahyangan tersebut, memiliki tujuan khusus memberikan doa kepada Desak Rita agar mampu berlaga dengan lancar, selamat dan tiada halangan.
"Kita berdoa secara khusus bagi Desak Rita di Pura Puncak Bukit Kursi agar dia lancar mengikuti olimpiade dan berharap mampu mendapatkan perolehan emas," ujar Wiratmaja.
Dia mengatakan Desak Rita membawa nama Indonesia ke pentas olahraga dunia, terkhusus membanggakan bagi tanah kelahirannya, Buleleng. Karena itulah, sepantasnya KONI Buleleng mendukung perjuangan Desak Rita secara sekala dan niskala.
"Desak Rita yang bertanding di Le Bourget Climbing Venue, Paris - Prancis turun di nomor kecepatan putri, akan bertanding dalam laga perempat final," jelas Wiratama lagi.
Dia berharap masyarakat Buleleng juga turut serta mendukung dan berdoa, agar Desak Rita menuai prestasi di Olimpiade Paris. Menurut dia, saat Desak Rita bertolak menuju Paris, KONI Buleleng juga sempat menghaturkan persembahyangan di Pura Cakra Bhuwana KONI Buleleng, Tugu Singa Ambara Raja, Pura Jagatnata Singaraja dan Pura Ponjok Batu, untuk kelancaran dan kesuksesan Desak Rita menghadapi Olimpiade. dar
1
Komentar