nusabali

Cricket Putra Raih Perunggu T10

Tim Bisbol Bali Takluk 12-14 Hadapi Jabar

  • www.nusabali.com-cricket-putra-raih-perunggu-t10

Tim cricket Bali ditarget sapu bersih emas enam nomor, yakni tiga putra dan tiga putri untuk masing-masing nomor T10, Super Eigth dan Last Man Stand. Namun nomor T10 justru hilang setelah tim putri gagal di penyisihan.

DENPASAR, NusaBali
Kontingen Cricket Bali gagal memenuhi ambisi untuk menyapu bersih medali emas dalam enam kategori tersisa PON XXI/2024. Hal itu melihat catatan pertandingan tim putri yang turun pada kategori T10 itu justru gugur pada babak penyisihan. Sedangkan tim putra hanya berhasil meraih perunggu. Atas hasil itu, Cricket hanya meraih 2 emas, 1 perak dan 1 perunggu.

Ketua Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Agung Bagus Tri Candra Arka mengatakan, kontingen cricket Bali ditarget menyapu bersih emas pada enam nomor tersisa, yakni tiga putra dan tiga putri untuk masing-masing nomor T10, Super Eigth dan Last Man Stand. 

Target tersebut diyakini Agung Bagus Tri Candra Arka, mampu menambah pundi-pundi medali emas kontingen Bali. Namun sayangnya, satu nomor yakni T10 justru hilang setelah tim putri gagal di babak penyisihan. 

"Tim putri di T10 tidak melangkah ke babak selanjutnya dan tidak meraih medali," kata Gung Cok,  panggilan akrab Agung Bagus Tri Candra Arka. 

Sedangkan tim putra memberikan yang terbaik dalam pertandingan di Lapangan Cerdas, Lubuk Pakam, Sumatera Utara, Minggu (8/9). Namun, hasil itu tidak terlalu memberikan angin segar, karena tim putra takluk dari DKI Jakarta di semifinal. Alhasil, tim putra hanya mampu meraih medali perunggu pada kategori T10 itu. 

"Untuk T10 putra berhasil raih medali perunggu. Memang ada beberapa kendala yang dihadapi, termasuk faktor lapangan yang menyulut setelah diguyur hujan," sebut Gung Cok.

Dengan kegagalan meraih emas kategori T10, baik tim putra dan putri masih berpeluang mendapatkan emas di kategori Super Eigth dan Last Man Stand. Gung Cok pun berharap tim cricket Bali mampu mendapat emas pada laga tersebut, untuk menambah pundi-pundi medali.

"Total dua emas, satu perak dan satu perunggu yang diraih oleh kontingen Cricket Bali. Harapannya, dari nomor yang tersisa itu bisa sapu bersih," pungkas Gung Cok. 

Sementara itu, tim bisbol Bali kalah 12-14 saat menghadapi Jawa Barat jelang babak super round atau semifinal PON XXI Aceh-Sumatera Utara 2024, di Lapangan Tugu Universitas Syiah Kuala (USK), Banda Aceh, Minggu.

Dalam laga tersebut, pertahanan masing-masing tim yang kuat membuat skor 0-0 bertahan hingga akhir inning keempat. Kemudian pada inning kelima, Jabar mengungguli Bali 7-3. Demikian pun pada inning keenam, Jabar mencetak dua poin dan Bali satu poin.

Bali hampir saja membalikan keadaan pada inning ketujuh dengan mencetak delapan poin dan Jabar lima poin, sehingga menjadikan skor 14-12, masih untuk keunggulan Jabar. Namun Bali kurang beruntung, skor 14-12 bertahan hingga akhir laga untuk kemenangan Jabar.

Dari hasil  laga itu, Bali harus puas menempati posisi sementara kelima dari tujuh provinsi yang berlaga di cabang olahraga bisbol dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Banda Aceh kali ini. dar

Komentar