Tenis Meja Yakin Raih Emas
DENPASAR, NusaBali - Kontingen Bali yakin penuh optimistis cabang olahraga tenis meja mampu meraih medali emas PON XXI/2024. Optimisme itu berdasarkan perkembangan delapan atlet putra dan putri yang sudah berlatih maksimal selama ini.
Tim Manajer Tenis Meja Bali Nyoman Wirajaya mengatakan, peluang meraih medali atlet kali ini cukup besar, karena atlet yang diturunkan melakukan persiapan serta pelatihan secara matang dan berkelanjutan.
"Kami menerjunkan delapan atlet putra dan putri. Kami optimistis dapat menyumbangkan medali untuk kontingen Bali," ungkap Nyoman Wirajaya, Senin (9/9).
Menurut Wirajaya, tenis meja dipertandingkan lagi pada PON XXI, sehingga dirinya diterus mensupport atlet Bali dengan didampingi para pelatih yang memiliki jam terbang tinggi.
"Kami terus mengingatkan para atlet agar menjaga kondisi dan mental saat menghadapi lawan. Sebab atlet-atlet yang diterjunkan dalam ajang PON tak boleh lengah dan harus konsentrasi," imbuh Wirajaya.
Wirajaya pun terus memberikan support kepada atletnya dan selalu menekankan kedisiplinan saat bermain serta menjaga performa dan kekuatan mental tanding. Dengan mental yang kuat, maka peluang untuk meraih yang terbaik terbuka cukup lebar.
"Kami optimistis bisa raih medali emas. Ini setelah melihat persiapan dan perkembangan atlet kami selama ini," pungkas Nyoman Wirajaya.dar
1
Komentar