Reuni dengan Bersembahyang di HUT ke-72 Kemerdekaan RI
Banyak cara dilakukan untuk mengungkapkan rasa cinta Tanah Air.
DENPASAR, NusaBali
Salah satunya dengan melaksanakan persembahyangan bersama di Pura Sakenan, Denpasar Selatan. Seperti yang dilakukan Komunitas Civic Hukum Angkatan 1981 FKIP Unud, Kamis (17/8).
“Reuni persembahyangan ini sengaja dipilih di HUT ke-72 Kemerdekaan RI sekaligus untuk mendoakan NKRI tetap utuh dan Kebhinekaan tetap terjaga,” kata Koordinator Reuni DR Arya Sunu.
Dikatakan, kegiatan ini digagas mulai dua minggu lalu melalui media sosial sehingga bisa berkumpul sambil reuni yang sudah 30 tahun tidak pernah bertemu. “Bahagia rasanya bisa bertemu walupun baru diikuti 25 orang dari jumlah seluruhnya 40 orang,” ujarnya.
Ditambahkan Nyoman Nurai, salah satu anggota komunitas, reuni ini menghasilkan beberapa kesepakatan, diantaranya tetap menjaga hubungan kekeluargaan baik suka maupun duka. “Selain menjaga membina hubungan ke dalam, juga menjaga keluar dengan mengadakan kegiatan sosial,” kata Nurai yang juga reporter senior TVRI Bali.
Civic Hukum FKIP Unud angkatan1981 anggotanya sebagian besar adalah guru dan dosen. Dalam reuni ini secara giliran mengkungkap pengalaman sesuai profesi masing-masing.*
Komentar