Turun Bersama Insan Pariwisata Bersihkan Pantai Legian, Suyadinata Janjikan Peningkatan UMS di Badung
MANGUPURA, NusaBali.com - Sektor pariwisata tak disangsikan lagi menjadi sektor unggulan dalam meraih pundi-pundi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Badung. Salah satu objek wisata yang ditawarkan Gumi Keris kepada wisatawan adalah keindahan pantai yang membentang dari Kecamatan Kuta Selatan, Kuta, Kuta Utara, hingga Mengwi.
Jumat (13/9), Bakal Pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Badung I Wayan Suyasa – I Putu Alit Yandinata (Suyadinata) ikut turun dalam aksi sosial pembersihan Pantai Legian dari berbagai jenis sampah bersama 500 orang insan Pariwisata.
Selain diikuti manajemen hotel dan pekerja pariwisata yang ada di Kelurahan Legian, aksi bersih pantai juga dihadiri Anggota DPRD Badung Wayan Puspa Negara dan Putu Sika Adi Putra. I Wayan Suyasa menyampaikan apresiasi kegiatan bersih-bersih pantai yang telah dilaksanakan oleh insan pariwisata sejak beberapa tahun lalu ini. Dirinya menegaskan, kehadirannya pada kegiatan sosial kali ini tidak untuk mendompleng kegiatan politik. “Karena kami menyadari pemerintah tidak akan mampu memberikan yang terbaik tanpa bantuan semua pihak dalam menjaga pariwisata utamanya kebersihan yang sering disoroti dunia internasional,” ungkapnya.
Sebagai bagian dari insan pariwisata, di mana Suyasa dulunya pernah 20 tahun berkecimpung di industri perhotelan, Suyasa mengatakan paham betul keberadaan pekerja pariwisata. Pihaknya juga mengapresiasi manajemen dan pengusaha akomodasi pariwisata telah senantiasa memberikan yang terbaik di daerah tujuan wisata. Sebagai program ke depan jika terpilih, bapaslon Suyadinata berjanji akan meningkatkan Upah Minimum Sektoral (UMS) sebagai wujud penghargaan kepada insan pariwisata yang telah berperan dalam raihan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang begitu tinggi di Kabupaten Badung.
“Saya juga selaku Ketua FSP Bali Kabupaten Badung. Ke depan jika kami diberi kepercayaan memimpin Kabupaten Badung, tentunya akan memberikan reward pada insan pariwisata yang telah menorehkan PAD Kabupaten Badung yang besar seperti sekarang ini. Ini bukan janji, tapi ini kewajiban. Kami akan meningkatkan UMS sehingga bukan lagi UMK yang menjadi acuan untuk pekerja di sektor pariwisata. Kami yakin manajemen akan menghargai hak -hak pekerjanya," jelasnya.
Lebih lanjut Bakal Cabup asal Desa Penarungan Kecamatan Mengwi ini menegaskan, Suyadinata akan senantiasa mengapresiasi segala kegiatan positif sebagai partisipasi insan pariwisata dalam menjaga kelestarian destinasi wisata. “Izinkan saya atas nama pasangan Suyadinata akan selalu mensupport aktivitas seperti ini dan memberikan reward kepada insan pariwisata yang telah memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Badung,” sebutnya.
Sekali lagi Wayan Suyasa menegaskan, sudah semestinya tokoh yang ada harus berani memberikan suatu perhatian kepada semua lapisan masyarakat yang sudah berkegiatan positif. “Jangan hanya berbicara di saat kepentingan, mari kita wujudkan sinergitas tentang kepariwisataan yang merupakan cikal bakal PAD Kabupaten Badung,” kata mantan Wakil Ketua DPRD Badung tersebut.ind
Komentar