Liverpool Berubah Kian Mematikan
Real Madrid Pakai Bola Direct Atasi VfB Stuttgart
Segala sesuatunya telah berjalan, manajer baru hadir dan dia memiliki prinsip berbeda. Kami sedang mengerjakan banyak hal dan masih ada beberapa hal yang perlu ditingkatkan.
LIVERPOOL, NusaBali
Kapten Liverpool Virgil van Dijk menyebutkan The Reds sudah move on dari Jurgen Klopp. Dia juga memuji ketenangan dan ketangguhan tim saat meraih mempermalukan AC Milan 3-1, dalam laga pembuka Liga Champions 2024/2025 di San Siro, Rabu (18/7) dinihari WITA.
Kemenangan tersebut jadi respons positif Liverpool setelah kekalahan mengejutkan dari Nottingham Forest 0-1 dalam Premier League akhir pekan lalu. Van Dijk pun menyampaikan kepuasan terhadap cara Liverpool mengatasi ketertinggalan dan tetap tenang sepanjang laga.
Di awal laga, Liverpool sempat tertinggal melalui gol cepat Christian Pulisic. Namun, tim asuhan Arne Slot bangkit dengan gol dari Ibrahima Konate, Van Dijk, dan Dominik Szoboszlai, yang memastikan kemenangan meyakinkan 3-1 The Reds atas Rossinerri.
Liverpool menikmati kesuksesan besar di era sebelumnya bersama Jurgen Klopp, menyabet tiga gelar Liga Inggris dan Liga Champions serta sejumlah piala domestik. Van Dijk pun mengatakan The Reds sudah berubah di bawah Slot seiring dimulainya era baru.
“Segala sesuatunya telah berjalan, manajer baru hadir dan dia memiliki prinsip berbeda. Kami sedang mengerjakan banyak hal dan masih ada beberapa hal yang perlu ditingkatkan,”kata Van Dijk.
Usai laga, pelatih Liverpool Arne Slot memuji skema set piece Liverpool yang sangat mematikan sehingga timnya bisa mengalahkan Milan. Gol yang dicetak Konate dan Van Dijk berawal dari situasi bola mati. Kedua pemain itu mencetak gol dengan sundulan dari umpan tendangan bebas Trent Alexander-Arnold dan sepak pojok Kostas Tsimikas.
Sementara itu, Real Madrid mengawali usaha mempertahankan gelar juara Liga Champions dengan mengalahkan klub Jerman VfB Stuttgart 3-1. Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan, permainan direct atau mengoper bola langsung ke pertahanan lawan jadi kunci kemenangan skuadnya atas VfB Stuttgart dengan skor 3-1 pada laga Liga Champions UEFA 2024-2025.
"Ketika harus memilih apakah menerapkan taktik built up progresif dengan membangun serangan dari bawah atau bermain direct (langsung-red), saya memilih memain langsung. Jika bermain dengan built up, kami tidak akan mencetak gol pertama," ujar Ancelotti, dikutip dari laman web Real Madrid di Jakarta, Rabu.
Pria asal Italia itu menyebut, komposisi pemain di skuadnya memang cocok untuk bermain direct. Pasalnya, Madrid diisi tiga penyerang pelari cepat yakni Rodrygo, Kylian Mbappe dan Vinicius Junior. Gol pembuka Madrid pun datang saat Mbappe memanfaatkan kecepatan lari menyambut umpan Rodrygo di depan gawang.
Menurut Ancelotti, sama seperti saat menjuarai Liga Champions Eropa musim lalu, Real Madrid tetap mengandalkan kekuatan pertahanan dan kecepatan penyerang di depan. Bagi dirinya, penguasaan bola penting, tetapi salah satu cara paling cepat mencetak gol yaitu dengan mengarahkan bola langsung ke pertahanan lawan.
"Kami harus berlatih lagi dalam penguasaan bola, tetapi kita jangan pernah lupa bahwa cara paling mudah merusak lawan adalah dengan mencapai pertahanan mereka secepat mungkin," tutur Ancelotti.
Kemenangan itu membuat Real Madrid di peringkat kelima klasemen sementara Liga Champions UEFA 2024-2025 dengan tiga poin dari satu laga dan berselisih gol dua. ant
1
Komentar