nusabali

Masyarakat Diminta Beralih dari LPG 3 Kg

  • www.nusabali.com-masyarakat-diminta-beralih-dari-lpg-3-kg

Sebanyak 350 pangkalan LPG di Buleleng, Jumat (18/8) menerima sosialisasi langsung dari Pertamina yang menggandeng Hiswana Migas dan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Buleleng. 

SINGARAJA, NusaBali
Ratusan pangkalan LPG mendapatkan penjelasan untuk menyalurkan gas bersubsudi secara tepat sasaran.

Hal tersebut berkaca dari gambaran distribusi LGP tabung 3 kilogram yang disubsidi pemerintah banyak digunakan oleh kalangan yang tidak semestinya. Padahal gas melon bersubsidi tersebut hanya diperuntukkan untuk warga yang kurang mampu.

Manager Sales dan Marketing PT Pertamina Branch Officer  Denpasar, Rainer Gultom, yang ditemui di sela-sela sosialisasi menjelaskan bahwa dalam sosialisasi yang melibatkan ratusan pangkalan LGP di Buleleng bertujuan untuk penyaluran LPG subsidi tepat sasaran. Sejauh ini selain Buleleng, pihaknya juga sudah menyasar Kabupaten Badung dan Denpasar untuk sosialisasi yang sama.

Setelah sosialisasi tersebut, pihaknya berharap, setiap pangkalan LPG dapat menyalurkan LPG Subsidi dengan tepat. Dan mengarahkan masyarakat yang tidak sepantasnya mendapat subsidi untuk beralih ke LPG kemasan bright gas 5,5 kilogram dan LPG 12 kilogram yang harganya masih sangat terjangkau.

Masyarakat yang mampu dan masih menggunakan LPG Subsidi ke depannya diarahkan untuk menggunakan PBG Bright gas. Bahkan untuk menarik minat masyarakat, penggunaan bright gas memiliki sejumlah keunggulan. Terutama dari segi keamanannya yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan gas bersubsidi. Selain itu masyarakat yang menggunakan LPG Brigth Gas mendapat pelayanan pemasnagan langsung ke rumah-rumah.

“Sejauh ini kami sudah menyasar seribu pangkalan untuk sosialisasi ini dan sudah ada perubahan sejak satu dua bulan lalu. penggunaan bright gas dan LPG 12 kilo meningkat, mudah-mudahan ini bisa terus digelorakan sehingga pemakaian LPG Subsidi benar-benar tepat sasaran,” ungkap dia.

Sementara itu pihaknya pun berharap, 10 agen LPG dan 350 pangkalan LPG yang terdafatar di Buleleg dapat bekerjasama dengan baik. Sehingga apa yang menjadi target penyaluran LPG bersubsidi dapat tercapai.*k23

Komentar