nusabali

Siapkan Acara Pengundian Nomor Urut, Massa Paslon di Jembrana Dibatasi 50 Orang

  • www.nusabali.com-siapkan-acara-pengundian-nomor-urut-massa-paslon-di-jembrana-dibatasi-50-orang

NEGARA, NusaBali - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jembrana menyiapkan acara pengundian nomor urut pasangan calon (paslon) Pilkada Jembrana 2024, Minggu (22/9).

Pengundian nomor urut akan digelar di Kantor KPU Jembrana, Jalan Udayana, Kelurahan Balar Bale Agung, Kecamatan Negara, Senin (23/9) hari ini pukul 09.00 Wita. 

Sehubungan acara pengundian nomor urut tersebut, KPU Jembrana sudah membuatkan tata tertib yang telah disampaikan kepada kedua pihak paslon, yakni I Nengah Tamba-I Made Suardana (Tamba-Dana) dan I Made Kembang Hartawan-I Gede Ngurah Patriana Krisna alias Ipat (Bang-Ipat). 

Salah satu poinnya adalah terkait jumlah massa pendukung yang dibatasi maksimal 50 orang dari masing-masing paslon.

“Kami sudah bagikan 50 ID card kepada masing-masing paslon. Semisal nanti ada yang tidak memakai ID card, tidak akan diizinkan masuk ke halaman kantor (KPU Jembrana),” ujar Ketua KPU Jembrana I Ketut Adi Sanjaya, saat ditemui di Kantor KPU Jembrana, Minggu kemarin. 

Adi Sanjaya menjelaskan, lokasi pengundian nomor urut paslon, tepatnya akan dilaksanakan di ruangan pertemuan di lantai II. Yang diizinkan masuk mendampingi paslon ke ruangan hanyalah perwakilan dari partai pengusul, 2 orang perwakilan tim pemenangan, dan 1 orang liaison officer (LO). Termasuk nantinya ada undangan dari jajaran Forkopimda Jembrana.

“Kami batasi karena ruangannya sempit. Nanti kami siapkan tempat di bawah untuk pendukung yang dibawa paslon, dan pas acara pengundian akan kita tayangkan live (siaran langsung),” ucap Adi Sanjaya. 

Disinggung mengenai teknis pengundian, Adi Sanjaya menyatakan, sebelum pengundian nomor urut, akan ada pengundian untuk nomor antrean pengambilan nomor urut. Untuk pengundian nomor antrean itu akan diawali oleh paslon yang lebih dulu mendaftar, yakni Bang-Ipat. 

“Untuk pengundian antrean disiapkan angka 1 sampai 14. Nanti nomor terkecil yang duluan mengambil undian nomor urut. Saat pengundian antrean yang mengambil adalah cawabup, dan untuk undian nomor urut adalah cabup,” kata Adi Sanjaya. 7. ode

Komentar