Kadek Arel Target Timnas U-20 Bisa Clean Sheet Lawan Timor Leste
JAKARTA, NusaBali.com – Bek Timnas Indonesia U-20, Kadek Arel Priyatna, mengaku tidak terganggu dengan jeda waktu istirahat yang singkat di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Setelah kemenangan 4-0 atas Maladewa U-20 di laga pertama Grup F yang berlangsung di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (25/9), tim Garuda Muda akan langsung menghadapi Timor Leste pada Jumat (27/9), diikuti pertandingan melawan Yaman pada Minggu (29/9).
Bek berusia 19 tahun ini mengungkapkan bahwa tim telah siap menghadapi jadwal padat tersebut. "Enggak merasa terganggu sih, karena besok kita sudah recovery lagi, jadi di pertandingan kedua bisa tampil maksimal lagi," ujar Kadek usai mengawal pertahanan Timnas melawan Maladewa.
Menjelang laga melawan Timor Leste, Kadek dan timnya melakukan evaluasi menyeluruh. Indonesia pernah menghadapi Timor Leste di fase grup Piala AFF U-19 2024 pada bulan Juli lalu. Meski menang telak 6-2, Timor Leste menjadi satu-satunya tim yang mampu membobol gawang Indonesia dalam turnamen tersebut.
"Ya tentu itu jadi bahan evaluasi kami, karena di AFF kemarin kita kebobolan dua gol dan dua gol itu dari Timor Leste," kata pemain dengan postur 182 cm ini.
Dua pemain Timor Leste yang mencetak gol saat itu, Ricardo Rorinho Dos Santos dan Alexandro Bahkito Lemos, kembali memperkuat timnya di kualifikasi ini. Bahkito Lemos bahkan sudah mencetak satu gol dalam laga pembuka melawan Yaman, meski timnya kalah 1-3.
"Pastinya kami akan mempelajari video pertandingan sebelumnya, dan kami berharap bisa clean sheet di pertandingan selanjutnya," tambah bek yang juga memperkuat Bali United tersebut.
Dengan kemenangan di laga pertama dan persiapan matang untuk laga berikutnya, Timnas Indonesia U-20 berharap melanjutkan performa positif demi meraih tiket ke putaran final Piala Asia U-20 2025. *ant
Komentar