Milla Tegaskan Pemainnya Siap Gantikan Evan Dimas
Timnas U-22 Indonesia dipastikan bakal kehilangan Evan Dimas saat melawan Vietnam dalam laga lanjutan Grup B SEA Games 2017, di Stadion Majlis Perbadaran Selayang, Selangor, (22/8).
Lawan Vietnam, PSSI Minta Pindah
KUALALUMPUR, NusaBali
Evan terkena akumulasi kartu kuning. kartu kuning pertama Evan saat melawan Filipina, karena dianggap diving. Lalu kartu kuning kedua saat ketika Timnas U-22 melibas Timor Leste 1-0. Evan pun harus absen pada satu laga berikutnya.
Namun manajer tim Endri Erawan protes soal kartu kuning Evan dan mengusulan laga lawan Vietnam dipindah ke Stadion Shah Alam.
Sementara pelatih timnas Luis Milla tak merasa khawatir dengan absennya Evan Dimas. Menurutnya, semua pemain yang ada di timnya memiliki kualitas bagus, sehingga semua siap dimainkan. "Seperti yang saya katakan sebelumnya semua pemain di timnas adalah pemain penting termasuk Evan Dimas pemain penting di tim kami," ucap Milla.
"Tapi bila situasinya memungkinkan untuk main dan itulah yang kami mainkan," kata pelatih asal Spanyol itu.
Lebih jauh Milla mengatakan, akan membenahi soal penyelesaian akhir timnya. Selain itu, faktor stamina dan lapangan yang lebih kecil menjadi ujian tersendiri. Untuk tim yang gemar bermain mengandalkan lebar lapangan, hal ini menjadi penting.
"Tapi sepakbola itu tidak harus menang 3-0 atau 2-0. 1-0 pun sebuah kemenangan, dan saya cukup senang anak-anak bisa keluar ketika dalam situasi tertekan dan tak kebobolan. Saya harap ini bisa jadi landasan yang baik ke depannya," kata Milla.
Indonesia mengajukan laga melawan Vietnam dipindahkan dari Stadion Majelis Perbandaran Selayang ke Stadion Shah Alam. Menurut Manajer timnas Endri Erawan, pengajuan pemindahan stadion ini mengantisipasi membeludaknya suporter ke stadion. Saat kontra Timor Leste, sekitar 9 ribu suporter Indonesia memadati stadion yang menampung 15 ribu penonton. Melawan Vietnam diperkirakan lebih banyak, mengingat laga krusial bagi kedua tim.. *
1
Komentar