nusabali

Recovery Pasca Operasi, Agastya Tidak Ikut Pelatnas

  • www.nusabali.com-recovery-pasca-operasi-agastya-tidak-ikut-pelatnas

DENPASAR, NusaBali - Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) sudah mengeluarkan nama-nama atlet yang masuk Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas).

Dari total itu, ada tiga nama dari Bali yang dipanggil. Namun dari total tersebut baru dua yang sudah pasti. Hal ini karena satu atlet yakni Agastya masih dalam tahap recovery pasca operasi saat berlaga di PON Aceh dan Sumatera Utara pada September lalu.

Ketua II Pengprov PJSI Bali, Agus Putra Adnyana menuturkan kalau ada tiga nama atlet Judo Bali yang dipanggil ke Pelatnas. Adapun tiga nama itu masing-masing Made Sastra Darma, Ganding Kalbu Soetama dan Agastya. Namun, hanya dua atlet saja yang dipastikan masuk Pelatnas, karena satu atlet masih dalam tahap recovery pasca operasi. "Ada yang tidak berangkat karena cidera. Hanya dua saja yang masuk Pelatnas," ujarnya yang dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp.

Untuk atlet yang cidera yakni Agastya dan baru saja menyelesaikan operasi beberapa waktu lalu. Cidera yang dialami oleh atlet tersebut saat pertandingan partai final di PON Aceh dan Sumatera Utara pada September lalu. Sehingga, kondisinya saat ini masih dalam tahap recovery. Agastya pun diproyeksi batal masuk Pelatnas. "Tidak berangkat karena cidera," pungkas Putra Adnyana 

Sementara, Wakil Ketua I PJSI Bali I Nengah Sudiarta mengatakan tiga atlet Judo Bali yang dipanggil untuk masuk Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) di Jakarta. Dipanggilnya ketiga atlet tersebut untuk persiapan menuju ke SEA Games tahun 2025 mendatang. Pemanggilan itu sudah dilayangkan pada 28 September lalu. Sesuai agenda, lanjut Sudiarta, ketiga atlet itu akan menjalani Pelatnas untuk persiapan menuju ke SEA Games yang berlangsung tahun 2025 mendatang. "Agendanya memang untuk Pelatnas Sea Games tahun depan," sebutnya belum lama ini.

Adapun kategori yang diikuti para atlet yakni Made Sastra Darma turun di kelas 90 Kg, Ganding Kalbu Soetama turun di kelas 100 kg dan Agastya turun di kelas diatas 100 Kg. Kelasnya para atlet itu sudah ada semuanya. Namun, Sudiarta tidak mengetahui pasti apakah nantinya diturunkan di kelas yang sama atau tidak? "Semua itu tergantung dari PB PJSI. Sejauh ini, ketiga atlet itu dipanggil masuk Pelatnas saja. Untuk nomornya tergantung dari sana (PB) PJSI," pungkasnya. 7 dar

Komentar