FIFA-AFC Diminta Kirim Wasit Netral dan Baik
JAKARTA, NusaBali - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi meminta FIFA dan AFC menugaskan wasit yang netral dan baik untuk Timnas Indonesia. Ini buntut kepemimpinan kontroversial wasit Ahmed Al-Kaf dari Oman saat melawan Bahrain.
Yunus Nusi akan mengikuti Konferensi Presiden dan Sekretaris Jenderal seluruh federasi sepak bola dunia di Seoul, Korea Selatan, pada 30 Oktober sampai 1 November 2024.
"Saya pada 28 Oktober 2024 akan ke Seoul, dan saya bakal melakukan komunikasi dengan AFC, ada kawan kami di sana," ujar Yunus Nusi kepada wartawan.
"Kami berharap siapapun wasitnya, kami meminta berlaku netral dan kami yakinkan 80 persen penduduk Indonesia senang dengan sepak bola," kata Yunus Nusi.
Indonesia akan bertanding dan jadi tuan rumah dua kali pada November 2024 di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Indonesia akan menjamu Jepang dan Arab Saudi, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, masing-masing pada 15 dan 19 November 2024.
"Maka jangan sampai tidak netral wasit yang memimpin Timnas Indonesia akan membuat nuansa tidak baik antara kedua negara karena masyarakat kami sangat mendukung sepakbola," tutur Yunus Nusi.
"Jadi jangan coba-coba mengirim wasit yang tidak netral, yang tidak baik, masyarakat kami sanga cepat merespons. Untuk menghindari ketidaknyamanan antara negara kami dan negara asal wasit dan federasi ke AFC," kata Yunus Nusi lagi. *
Komentar