Galaxy Band, Rekaman Album di Rumah Saja
Pendengar harus scan barcode agar bisa masuk ke link audio.
TABANAN, NusaBali
Keterbatasan anggaran tak menghalangi semangat Galaxy Band mewujudkan album rekaman. Dek Soleh (vokal), Betok (melodi), Ngurah Yoga (gitar), Ode (bass), dan Dedek (drum) merekam 10 lagu di rumah saja. Album perdana mereka bertajuk ‘Galaxy’. Tiga buah video klip diluncurkan di kanal youtube untuk mengenalkan single ‘Isin Hati’, ‘Puputan Margarana’, dan ‘Romansa Cinta’.
Dek Soleh menuturkan, Galaxy Band memerlukan waktu empat tahun untuk melahirkan album Galaxy. Banyak tantangan dan rintangan yang dihadapi untuk membuktikan eksistensi mereka. Band asal Kerambitan yang terbentuk pada September 2011 sempat bongkar pasang personel. Salah satu ujian berat yakni besok manggung namun ada personel mendadak tidak bisa pentas. Pun ada yang absen tanpa alasan jelas. “Sampai akhirnya kami solid dengan personel yang sekarang dan melahirkan album,” kata Dek Soleh, belum lama ini.
Galaxy punya cara unik untuk mengenalkan albumnya. Tidak ada kaset maupun CD. Mereka hanya mencetak cover yang berisi barcode. Pendengar harus scan barcode agar bisa masuk ke link audio. Album perdana memuat 10 lagu plus bonus 2 track. “Kami recording di rumah saja dengan keterbatasan dana dan kemampuan,” ungkap Dek Soleh. Mereka mengandalkan lagu ‘Dumogi Sami Rahayu’. Namun ‘Isin Hati’, ‘Puputan Margarana’, dan ‘Romansa Cinta’ yang dibuatkan video klip.
Lagu-lagu di album ini kebanyakan diciptakan Dek Soleh dan Betok. “Semoga bisa diterima pecinta lagu Bali,” harap Dek Soleh. Nama Galaxy Band tercetus begitu saja saat mengikuti festival band se-Bali di salah satu kampus kesehatan di kota Tabanan. “Waktu itu kami dapat juara tiga,” kenang Dek Soleh. Dia mensyukuri personel Galaxy Band semakin solid dan punya album. 7 k21
Komentar