nusabali

Diminta Lanjutkan Program Bali Mandara Jilid III

  • www.nusabali.com-diminta-lanjutkan-program-bali-mandara-jilid-iii

Ketua DPD I Golkar Bali yang juga Wakil Gubernur Bali menjelajah Kabupaten Tabanan. Politisi berjuluk SGB (Sudikerta Gubernur Bali) ini mendapatkan dukungan memimpin Bali 2018 mendatang untuk melanjutkan Program Bali Mandara Jilid III saat menghadiri Karya Pujawali di Pura Luhur Dalem Penebel Kelod, Desa/Kecamatan Penebel, Tabanan, Jumat (25/8).

Sudikerta ‘Turba’ di Tabanan

DENPASAR, NusaBali
Antusias masyarakat menerima kehadiran Sudikerta di Pura Luhur Dalem Penebel Tabanan itu Sudikerta tidak pernah padam semangat memberikan edukasi tentang semangat yadnya dan sosialisasi Program Bali Mandara yang sudah terbukti mensejahterakan masyarakat Bali. Pada kesempatan tersebut Ketut Sudikerta menekankan bahwa dalam pelaksanaan yadnya, harus didasari dengan tulus ikhlas dan disesuaikan kemampuan.

“Yadnya ini merupakan persembahan sujud bhakti kita, jangan sampai menjadi beban bagi masyarakat, apalagi sampai berutang dalam pelaksanaannya,” ujar suami Ida Ayu Ketut Sri Sumiatini ini. Mantan Wakil Bupati Badung ini mengatakan jika dijalankan dengan keterpaksaan dan melebihi batas kemampuan, maka hal tersebut akan menjadi beban yang tentunya juga berpengaruh pada tingkat kemiskinan di Bali. “Seandainya kemiskinan meningkat, maka mengindikasikan program pemerintah kurang efektif sehingga pentingnya keterlibatan berbagai pihak dalam menjaga kestabilan perekonomian dan pelaksanaan upacara,” ujar politisi asal Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Badung ini.

Selain itu, pria yang dikenal dengan jargon SGB (Sudikerta Gubernur Bali) ini menegaskan pada masyarakat untuk tetap turut serta dalam pembangunan Bali melalui Program Bali Mandara. ”Masyarakat harus tetap konsisten dukung Program Bali Mandara,” ujar Sudikerta.

Menurutnya peran serta masyarakat mengawal pelaksanaannya membuat program tepat sasaran dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat. “Tanpa dukungan dan keterlibatan masyarakat, tentu saja program ini tidak dapat berjalan maksimal. Dalam Program Bali Mandara Jilid III nanti yang kita rancang ada program yadnya seperti ngaben/nyekah massal,” ujar Sudikerta.

Masyarakat Desa Penebel memberikan respons positif dan mendukung Ketut Sudikerta untuk dapat melanjutkan Program Bali Mandara dan mewujudkan kesejahteraan secara merata bagi masyarakat Bali. *nat

Komentar