nusabali

Polsek Kuta Utara Ajak Komunitas Surfing Jaga Keselamatan Wisatawan

  • www.nusabali.com-polsek-kuta-utara-ajak-komunitas-surfing-jaga-keselamatan-wisatawan

DENPASAR, NusaBali - Dalam kegiatan Jumat Curhat di Pantai Batu Bolong, Desa Canggu, pada Jumat (10/1), Polsek Kuta Utara hadir ditengah-tengah masyarakat mengimbau komunitas penyewaan papan surfing dan instruktur surfing untuk lebih waspada terhadap keselamatan wisatawan, terutama mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu.

Fokus diskusi juga menekankan pentingnya memastikan kelayakan peralatan surfing guna meminimalkan risiko kecelakaan serta mendukung terciptanya suasana aman di kawasan wisata.

Dipimpin Kanit Binmas Polsek Kuta Utara Iptu AA Ngurah Sudyastika dan didampingi Panit 1 Binmas Ipda Nyoman Sugita, dalam pembukaan mereka menyampaikan rasa terima kasih kepada puluhan peserta dari komunitas penyewaan papan surfing dan instruktur yang hadir. Ia menegaskan pentingnya komunikasi antara pihak kepolisian dan masyarakat untuk menangani keluhan, permasalahan, maupun aspirasi terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Kami mengapresiasi kehadiran komunitas surfing di acara ini. Kami berharap kolaborasi ini dapat terus terjalin untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi wisatawan, baik domestik maupun mancanegara, di kawasan Pantai Batu Bolong,” ujar Iptu Sudyastika.

Ia juga menekankan peran penting komunitas penyewaan papan surfing dalam menjaga keselamatan wisatawan. Salah satunya adalah memastikan kondisi peralatan surfing tetap baik untuk meminimalkan risiko kecelakaan.

Salah seorang pengelola papan surfing, I Gede Oka, warga asli Canggu, menyampaikan apresiasi kepada Polsek Kuta Utara atas program Jumat Curhat yang rutin diadakan. Menurutnya, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya yang berkecimpung di sektor pariwisata.

“Kami siap membantu tugas kepolisian untuk menciptakan situasi yang aman bagi wisatawan yang menikmati aktivitas surfing dan suasana Pantai Batu Bolong,” ujar Oka.

Di akhir acara, Iptu Sudyastika menegaskan masukan dan keluhan dari masyarakat akan menjadi bahan evaluasi bagi Polsek Kuta Utara untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan. “Kami mendengar masukan dari masyarakat sebagai bahan evaluasi dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian,” pungkasnya. 7 cr79

Komentar