Pemkab Tabanan akan Perbaiki 35 Km Jalan Rusak
TABANAN, NusaBali - Tahun 2025, Pemkab Tabanan akan menuntaskan perbaikan jalan rusak sepanjang 35 kilometer. Perbaikan ini dengan anggaran Rp 54 miliar lebih.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan Rakyat, Penataan Kawasan Pemukiman (PUPRPKP) Tabanan, I Made Dedy Darmasaputra menegaskan perbaikan jalan rusak menjadi skala prioritas di tahun 2025. "Sudah dianggarkan khusus untuk perbaikan dan rekontruksi," jelasnya Rabu (15/1).
Adapun jalan rusak yang tinggal 35 kilometer itu tersebar di sejumlah titik. Tak hanya di desa, di kota pun jalan rusak mendapat perbaikan. "Kalau dipresentasekan tinggal 4 persen jalan rusak yang tinggal diperbaiki," tegas Dedy.
Rincian jalan yang bakal diperbaiki meliputi ruas jalan Desa Tegalinggah menuju Pucak Sari di Kecamatan Penebel sepanjang 3,3 kilometer dengan anggaran sebesar Rp 8,4 miliar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK).
Berikutnya ruas jalan Bengkel Anyar menuju Pura Tamba Waras di Kecamatan Penebel sepanjang 1,149 kilometer dengan sumber anggaran yang sama sebesar Rp 2,3 miliar.
Selanjutnya, ruas jalan Desa Tangguntiti menuju Beraban di Kecamatan Selemadeg Timur sepanjang 2,3 kilometer dengan anggaran sebesar Rp 5,9 miliar dari DAK. Kemudian ruas jalan Tangguntiti menuju Pantai Beraban di Kecamatan Selemadeg Timur sepanjang 3,1 kilometer dengan anggaran DAK sebesar Rp 9,3 miliar.
Program yang sama juga akan diterapkan pada ruas jalan Antosari menuju Bade Gede di Kecamatan Selemadeg Barat sepanjang 2,830 kilometer dengan anggaran sebesar Rp 8,6 miliar dari DAK.
Kata Dedy, peningkatan jalan Bongan menuju Cengolo di Kecamatan Tabanan sepanjang 1,450 kilometer dengan anggaran Rp 4,1 miliar yang bersumber dari APBD Tabanan. Peningkatan ruas jalan Payukbangkah menuju Penulisan di Kecamatan Kerambitan sepanjang 1,250 kilometer dengan anggaran sebesar Rp 5 miliar bersumber dari BBK Badung.
Lanjut, ruas jalan Mandung menuju Kukuh di Kecamatan Kerambitan sepanjang 1,4 kilometer dengan anggaran sebesar Rp 4 miliar dari BKK Badung.
Ruas jalan Cengolo menuju Penarukan di Kecamatan Kerambitan sepanjang 1,750 kilometer dengan anggaran sebesar Rp 5 miliar bersumber dari BKK Badung, dan ruas jalan Banjar Adeng menuju Tegal Jadi di Kecamatan Marga sepanjang 0,8 kilometer dengan anggaran sebesar Rp2,4 miliar dari APBD Tabanan.
Dedy menambahkan perbaikan tidak hanya jalan yang rusak saja. Namun ada juga perbaikan saluran irigasi, penyediaan air minum, perbaikan gedung untuk menunjang pelayanan fasilitas publik, hingga penataan kawasan. “Semua infrastruktur masih menjadi fokus. Tidak hanya jalan saja," tandasnya.7des
Komentar