Mitoma Cetak Sejarah Jepang
MANCHESTER, NusaBali - Kaoru Mitoma mencatat sejarah baru bagi Jepang, usai mencetak gol dalam kemenangan Brighton Hove Albion atas Manchester United (MU) 3-1, dalam laga Liga Primer Inggris di Old Trafford, Minggu (19/1) malam.
Ya, Mitoma menjadi pemain Jepang dengan jumlah gol terbanyak dalam sejarah England Premier League (EPL). Mitoma mencetak 15 gol sepanjang kariernya di Liga Primer Inggris.
Dia melampaui rekor pemain Jepang dengan gol terbanyak yang sebelumnya dipegang Shinji Okazaki (14 gol). Mitoma juga akan menjadi andalan Jepang menghadapi Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Maret mendatang.
Dari laman resmi EPL, Mitoma juga mencatat satu assist dalam laga tersebut, membuat total assistnya menjadi 12. Angka itu dua kali lipat dari assist pemain Jepang lainnya.
Gol Mitoma di Old Trafford juga menempatkannya di peringkat kelima pencetak gol terbanyak pemain Asia di Liga Inggris, sejajar dengan Ki Sung-yueng (Korea Selatan). Sedangkan dengan 12 assist, Mitoma di peringkat ketiga dalam daftar pemain Asia dengan assist terbanyak.
Rekor gol dan assist pemain Asia di Liga Inggris masih dikuasai bintang Tottenham Hotspur, Son Heung-min, dengan 126 gol dan 68 assist.
Selain dalam gol dan assist, Mitoma kini mencatatkan 74 penampilan di EPL, menjadikannya pemain Jepang dengan jumlah penampilan terbanyak ketiga setelah Maya Yoshida (154) dan Shinji Okazaki (114). ant
Komentar