nusabali

Laju Truk Terhalang Kabel Melintang

  • www.nusabali.com-laju-truk-terhalang-kabel-melintang

Arus lalu lintas di jalur Denpasar-Gilimanuk, tepatnya Jalan Ahmad Yani, Desa/Kecamatan Kediri, Tabanan, padat merayap. Senin (18/1). 

TABANAN,NusaBali
Penyebabnya, kabel PLN dari Masjid Nurul Huda hingga Indomaret terlentang rendah. Sehingga kendaraan berukuran tinggi tak bisa lewat. Kemacetan ini terjadi hampir selama satu jam. 

Informasi di lapangan, kabel PLN itu terjatuh sekitar pukul 08.30 Wita. Melihat arus lalu lintas jadi krodit, warga kemudian melapor ke Pos Polisi Kediri, sekitar 300 meter di barat lokasi kabel jatuh. Kabel yang terlentang membuat antrean kendaraan mengular sepanjang 3 kilometer ke arah timur atau dari jurusan Denpasar. Anggota Sat Lantas Polres Tabanan kemudian berinisiatif mengangkat kabel dengan cara diikatkan tali plastik di tiang baliho toko Indomaret.  

Solusi itu tak menyelesaikan masalah. Sebab kendaraan berukuran tinggi belum bisa lewat. Salah seorang sopir kemudian naik ke atas truk untuk menaikkan kabel yang terlentang rendah itu. Anggota polisi, Komang Alit Saputra menduga kabel tersebut melorot dan terlentang rendah karena ikatan kabel tersebut putus. “Kami sudah lapor ke PLN,” terangnya.

Manager PLN Rayon Tabanan, I Made Jiwa mengatakan kabel itu terlentang karena Wedge Plam putus. Akibatnya kabel terus menurun dan terlentang rendah. Kabel makin turun setelah ditabrak truk. 7 cr61

Komentar