nusabali

TPID Gelar Pasar Murah Jelang Galungan

  • www.nusabali.com-tpid-gelar-pasar-murah-jelang-galungan

Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Klungkung menggelar pasar murah. Kegiatan ini dipusatkan di depan Puri Agung Klungkung, Minggu (29/10) pagi, untuk menekan lonjakan harga kebutuhan pokok dan bahan upakara menjelang Hari Raya Galungan.

SEMARAPURA, NusaBali
Pasar murah menjual bawang merah, bawang putih, buah apel, jeruk, mangga, dan jajan Bali dan lainnya. Selisih harganya lebih murah sekitar Rp 3.000-Rp 5.000/kg dari harga di pasar umum. Di anataranya,  harga apel fuji Rp 33.000/kg, apel merah Rp 28.000/kg, jeruk mandarin Rp 38.000/kg.

Pantauan NusaBali, begitu pasar murah ini dibuka langsung diburu oleh para pembeli. Dalam hitungan jam sejumlah komoditas ludes. “Kami berharap lewat pasar murah ini agar sejumlah komoditas yang dibutuhkan masyarakat terutama menjelang Galungan harganya tetap normal,” ujar Kepala Bagian Perekonomian Setda Kabupaten Klungkung, I Ketut Sena.

Sejauh ini harga kebutuhan pokok masih landai alias belum begitu naik secara signifikan. Namun beberapa hari menjelang hari raya Galungan tentu ada peningkatan. Lokasi-lokasi yang di sasar untuk pasar murah ini adalah lokasi-lokasi yang ramai dikunjungi masyarakat. “Kami sudah tiga kali gelar pasar murah di Klungkung daratan, untuk di Kecamatan Nusa Penida akan diselenggarakan pertengahan antara Hari Raya Galungan dan Kluningan,” katanya.

Seorang pembeli, Ni Made Risna mengatakan harga yang ditawarkan di pasar murah ini memiliki selisih harga lebih murah, kisaran Rp 3.000-Rp 5.000 per kilogram. “Karena lebih murah saya beli barang di sini,” ujarnya. *wa

Komentar