Sopir Ngantuk, Sedan Masuk Kebun
Sebuah mobil Sedan X road merah DK 1875 UJ dikemudikan I Ketut Kariana,57, mengalami (out of control) atau kecelakaan sendiri di Jalur Denpasar-Singaraja via Baturiti, tepatnya Banjar Abianluang, Desa Baturiti, Kecamatan Baturiti, Tabanan, Rabu (15/11).
TABANAN, NusaBali
Kecelakaan ini karena sopir sedan mengantuk. Informasi di TKP, kecelakaan ini terjadi pada pukul 13.00 Wita. Saat itu sedan dengan penumpang I Gede Guna Kaya Susila, sama-sama tinggal di Gang Melon No 24 Singaraja. Mereka datang dari arah Denpasar - Singaraja. Setibanya di lokasi, diduga pengemudi ngantuk sehingga mobil berbelok ke kiri dan jatuh ke kebun warga sedalam tiga meter dari permukaan jalan raya.
Beruntung pengemudi dan penumpang selamat. Mereka hanya mengalami luka lecet. Kendaraanya ringsek bagian depan dan mengalami pecah kaca depan, samping dan belakang.
Kapolsek Baturiti Kompol I Nengah Sumadi membenarkan, kecelakaan ini diduga karena sopir mengantuk sehingga mobil yang dikendarainya berbelok ke kiri dan masuk jurang. Mobil itu telah dievakuasi menggunakan derek oleh petugas. Sekitar 30 menit mobil berhasil diangkat dari perkebunan. Saat itu pula arus lalulintas sedikit macet. "Ini hanya kerugian material sebab mobil ringsek di bagian kaca depan, belakang dan samping," tandas Kompol Sumadi. *d
Kecelakaan ini karena sopir sedan mengantuk. Informasi di TKP, kecelakaan ini terjadi pada pukul 13.00 Wita. Saat itu sedan dengan penumpang I Gede Guna Kaya Susila, sama-sama tinggal di Gang Melon No 24 Singaraja. Mereka datang dari arah Denpasar - Singaraja. Setibanya di lokasi, diduga pengemudi ngantuk sehingga mobil berbelok ke kiri dan jatuh ke kebun warga sedalam tiga meter dari permukaan jalan raya.
Beruntung pengemudi dan penumpang selamat. Mereka hanya mengalami luka lecet. Kendaraanya ringsek bagian depan dan mengalami pecah kaca depan, samping dan belakang.
Kapolsek Baturiti Kompol I Nengah Sumadi membenarkan, kecelakaan ini diduga karena sopir mengantuk sehingga mobil yang dikendarainya berbelok ke kiri dan masuk jurang. Mobil itu telah dievakuasi menggunakan derek oleh petugas. Sekitar 30 menit mobil berhasil diangkat dari perkebunan. Saat itu pula arus lalulintas sedikit macet. "Ini hanya kerugian material sebab mobil ringsek di bagian kaca depan, belakang dan samping," tandas Kompol Sumadi. *d
Komentar