Nenek Tewas di Rumah Topeng
Seorang ibu rumah tangga, Distati Mariam,52, ditemukan tewas di kolam renang rumahnya yang kering, Rumah Topeng, Banjar Tengkulak Tengah, Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati Gianyar, Jumat (22/1).
GIANYAR, NusaBali
Korban diduga tewas karena terjatuh dari bibir kolam renang saat menjemur pakaian.
Kolam itu berukuran 5 meter x 3 meter dengan kedalaman 3,5 meter. Informasi di TKP, sekitar 10.39 Wita korban ditemukan oleh Sri Untri, 40, teman korban yang datang ke rumah itu untuk membawa surat undangan. Saat itu di rumah korban ada anak korban, Riski,3. Anak ini mengatakan, ibunya sedang menjemur pakaian di dekat kolam sebelah timur rumah. Sri Untri menuju ke kolam renang dan melihat korban sudah di dalam kolam dengan posisi tengkurap dengan kepala menghadap ke utara.
Melihat kejadian tersebut Untri segera menghubungi suami korban yang saat itu dalam perjalanan. Suami korban, Herry Patrianto,56, sesampai di rumah langsung turun ke kolam kering itu. Ia juga membalikkan posisi korban dari tengkurap menjadi tengadah untuk memastikan bahwa itu adalah istrinya.
Atas kasus itu, Heryy melaporkan kasus itu kepada aparat Polsek Sukawati, lanjut Unit Identifikasi Polres Gianyar.
Polisi langsung ke TKP dengan melibatkan tim medis dari salah satu RS di Kecamatan Ubud. Usai memeriksa jenazah korban, dokter Ary Testa dari RS itu, menerangkan korban mengalami luka pecah pada kepala bagian atas dan luka pecah robek dari kening hingga ubun-ubun 9 cm. Korban juga mengalami luka lecet pada pinggang kanan ukuran 3,5 cm.
Kasubag Humas Polres Gianyar AKP I Ketut Alit Sudarsana mengatakan, “Kejadian ini dilaporkan oleh pihak pengelola rumah topeng,” ucap AKP Sudarsana. 7 cr62
Komentar