nusabali

Pemuda Ditemukan Tewas Gantung Diri

  • www.nusabali.com-pemuda-ditemukan-tewas-gantung-diri

Seorang pemuda, I Wayan Mertadana, 29, ditemukan tewas gantung diri di jalan setapak menuju Beji Belong, Banjar Sakenan Baleran, Desa Delod Peken, Kecamatan Tabanan, Sabtu (23/12) pagi.

TABANAN, NusaBali
Ia ditemukan dalam kondisi sudah kaku dan lidah menjulur. Hanya saja belum jelas motif Mertadana nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri lantaran dia dikenal sebagai pria yang tertutup. Informasi yang dihimpun, peristiwa ini diketahui pertama kali oleh Ketut Berata Wijaya pada pukul 08.00 Wita. Pagi itu ia hendak menuju Beji Belong (sumber mata air). Namun ketika di pertigaan jalan ia dikejutkan seseorang yang sedang bersandar. Lantas ia menginformasikan kepada I Ketut Nugraha warga setempat.

Mereka pun sama-sama melaksanakan pengecekan. Tak disangka korban Wayan Mertadana warga di Jalan Pejajaran Gang III Nomor 3 Banjar Malkangin, Desa Dajan Peken, Kecamatan Tabanan ditemukan dalam keadaan tergantung menggunakan tali plastik berwarna biru dengan kondisi lidah menjulur dan badan kaku. Karena takut, mereka pun menyampaikan kepada keluarga korban.

Bersamaan itu pula seluruh keluarga dan warga mendatangi lokasi kejadian. Tali plastik yang digunakan korban untuk gantung diri dilepas oleh kakak korban Komang Ardana dan langsung jenazah dibawa pulang. Atas kejadian itu, Ketut Nugraha yang melihat pertama kali korban sudah gantung diri melaporkam kepada Bhabinkamtibmas Desa Delod Peken, Aiptu Ony Ernawati dan selanjutkan dilaporkan kepada Polsek Tabanan.

Sementara itu, menurut keterangan Dokter Jaga di BRSUD Tabanan, dr I Made Suardana, bahwa pada leher korban terdapat bekas jeratan tali, dan pada lengan kanan terdapat luka memar dan serta tidak ada tanda kekerasan di tubuh korban.

Kapolsek Tabanan, Kompol I Gede Made Surya Atmaja membenarkan peristiwa tersebut. Hanya saja pihaknya belum mengetahui jelas motif korban bunuh diri. Sebab ketika dikonfirmasi pihak keluarga mengatakan tidak ada permasalahan dan tidak mengetahui permasalahan korban sebab korban orangnya tertutup. *d

Komentar