Pegawai BRI Loncat dari Lantai 10 Apartemen
Seorang wanita cantik tewas setelah terjatuh dari lantai 10 Apartemen Thamrin City, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Punya Masalah dengan Kerjaan
JAKARTA, NusaBali
"Kami masih menyelidikinya, dugaan sementara bunuh diri," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono dilansir detik, Senin (8/1). Korban bernama Meritha Vridawati (26) ditemukan tewas pukul 06.00 WIB kemarin. Tubuh korban terjatuh dari lantai 10 apartemen ke selokan yang berada di samping Bank Papua atau depan Thamrin City di Jl Bolevard, Kebon Melati, Tanah Abang, Jakpus. "Korban pekerjaannya pegawai BUMN," imbuh Argo.
Mayat korban ini awalnya diketahui oleh dua orang sekuriti Thamrin City. Kedua korban yang sedang asik ngobrol tiba-tiba mendengar suara benda jatuh dengan keras. "Tiba-tiba mendengar teriakan dan melihat benda terjatuh serta suara benturan dari arah lantai 10 Apartemen Cosmo Park tepatnya didepan Bank Papua," sambungnya.
Selanjutnya kedua saksi mengecek ternyata korban terjatuh dalam posisi tertelungkup di selokan itu sudah meninggal dunia. Kasus ini kemudian dilaporkan ke polisi yang segera melakukan olah TKP. Kapolsek Tanah Abang AKBP Lukman Cahyono sebelumnya menyatakan Meritha diduga lompat karena stres soal pekerjaan.
"Suami korban menjelaskan bahwa akhir-akhir ini korban sering mengeluhkan situasi pekerjaannya di bank," kata Lukman Cahyono, Senin (8/1). Mengenai permasalahan apa yang dihadapi korban di bank tersebut, Lukman tidak menjelaskan secara terperinci. Atas permasalahan itu, korban juga disebut suaminya, Faisal Rangga (28), sempat hendak mengundurkan diri.
"Hanya (permasalahan) hubungan antar-pegawai saja. Korban tidak kuat dengan situasi pekerjaannya sehingga menyatakan akan resign," imbuhnya. Di sisi lain, korban juga merasa tertekan oleh kondisi kesehatan bayinya yang berusia 9 bulan. Hal ini menguatkan dugaan polisi bahwa korban bunuh diri.
"Anaknya sakit biasa, tetapi korban diduga mengalami tekanan atau stres sehingga tidak kuat menanggung beban permasalahan," pungkasnya. Suami Meritha, Faisal Rangga (28), sangat terpukul atas kejadian ini. "Suaminya masih shock," kata Argo Yuwono.
Menurut Argo, korban sebelumnya berpamitan kepada suaminya untuk membeli bubur pada pukul 05.00 WIB. "Karena suaminya ini curiga, sampai pukul 07.00 WIB kok nggak pulang-pulang, suaminya keluar mencari istrinya. Karena nggak ketemu-ketemu, suaminya ini lapor ke Pospol Bendungan Hilir," tuturnya. *
1
Komentar