Aldrin Aviananda Insinyur ITB Yang Suka Naik Gunung
Aldrin Aviananda
Silicon Valley
Institut Teknologi Bandung (ITB)
Elektronika
Internet Service Provider (ISP)
Aldrin Aviananda (49) bekerja di USA. Dia hidup bahagia di negeri paman Sam itu bersama istri dan anak-anaknya.
Pekerjaan yang dilakoninya adalah merancang IC untuk sebuah perusahaan di Silicon Valley, California. Sampai saat ini sudah 15 IC telah didesainnya. IC ini digunakan di internet.
Aldrin Aviananda lulus sebagai insinyur elektro ITB pada tahun 1992. Sejak tugas akhir di Jurusan Teknik Elektro ITB, dia menekuni teknik atau cara untuk merancang IC. Dia mendapat tugas dari dosen pembimbingnya di ITB untuk merancang IC dan dia berhasil menyelesaikan studinya itu.
Aldrin Aviananda juga seorang pendaki gunung. Berkat hobinya mendaking gunung (hiking) semasa kuliah dengan mudah dia mendapat kerja praktek di perusahaan minyak milik Perancis yaitu Schlumberger. Di samping itu prestasi akademiknya memang amat cemerlang di Jurusan Teknik Elektro ITB.
Aldrin Aviananda tercatat sebagai lulusan ITB di perusahaan Amerika yang menguasai teknologi IC. Perlu diketahui bahwa di Silicon Valley terletak perusahaan raksasa Microsoft milik Bill Gates. Juga Steve Jobs menduduki singgahsananya Apple Computer di sana. Lalu Mark Zuckerberg mengguncang dunia dengan software Facebook yang memiliki pengguna sampai milyaran.
Orang Indonesia keturunan China, Sehat Sutarja, sukses sebagai usahawan di sana.
Penulis : I Wayan Budiartawan
1
Komentar