BCIC Jadi Tempat Seleksi 'Putri Bali'
Bali Creative Industry Center (BCIC) menjadi tempat audisi ajang pemilihan ‘Putri Bali’ 2018.
DENPASAR, NusaBali
“Lokasi ini dipilih karena BCIC memiliki gedung fashion yang megah, dan diharapkan menjadi tempat berkumpulnya pegiat dunia fashion dan desain, termasuk para model dan pageant,” kata Ketua Panitia Pemilihan Putri Bali untuk audisi Putri Indonesia 2018, I Putu Suryasewana Gede Wiwin Gunawasika, Rabu (31/1).
Audisi yang akan digelar Jumat (2/2) merupakan kelanjutan dari seleksi yang telah dilakukan pada Minggu (28/1). Pada audisi Jumat nanti, akan diumumkan 10 besar atau finalis Putri Bali. “Masing-masing peserta punya talenta dan keunikan. Yang penting mereka berani tampil dan ikut seleksi,” puji Wiwin Surya, sapaan I Putu Suryasewana Gede Wiwin Gunawasika,
Sebelumnya I Ketut Darta, salah seorang pengelola BCIC mengatakan bangga BCIC menjadi tempat audisi Putri Bali 2018. “Kami cukup banyak koleksi fashion untuk mendukung itu,” ujar Darta. Hal ini tentu berimbas pada perkembangan industri kreatif, khususnya fashion, yang merupakan salah satu jenis industri kreatif yang dikembangkan di BCIC Bali. “Karena banyak desain yang ada bisa dimanfaatkan untuk ajang Putri Bali,” kata Darta.*k17
“Lokasi ini dipilih karena BCIC memiliki gedung fashion yang megah, dan diharapkan menjadi tempat berkumpulnya pegiat dunia fashion dan desain, termasuk para model dan pageant,” kata Ketua Panitia Pemilihan Putri Bali untuk audisi Putri Indonesia 2018, I Putu Suryasewana Gede Wiwin Gunawasika, Rabu (31/1).
Audisi yang akan digelar Jumat (2/2) merupakan kelanjutan dari seleksi yang telah dilakukan pada Minggu (28/1). Pada audisi Jumat nanti, akan diumumkan 10 besar atau finalis Putri Bali. “Masing-masing peserta punya talenta dan keunikan. Yang penting mereka berani tampil dan ikut seleksi,” puji Wiwin Surya, sapaan I Putu Suryasewana Gede Wiwin Gunawasika,
Sebelumnya I Ketut Darta, salah seorang pengelola BCIC mengatakan bangga BCIC menjadi tempat audisi Putri Bali 2018. “Kami cukup banyak koleksi fashion untuk mendukung itu,” ujar Darta. Hal ini tentu berimbas pada perkembangan industri kreatif, khususnya fashion, yang merupakan salah satu jenis industri kreatif yang dikembangkan di BCIC Bali. “Karena banyak desain yang ada bisa dimanfaatkan untuk ajang Putri Bali,” kata Darta.*k17
Komentar