nusabali

Nyeberang, IRT Dihantam Bus AKAP

  • www.nusabali.com-nyeberang-irt-dihantam-bus-akap

Kecelakaan melibatkan seorang pejalan kaki, Rukiyah, 55, dengan sebuah bus AKAP nopol DK 9020 GH, terjadi di Jalan Sudirman, Kelurahan Pendem, Kecamatan/Kabupaten Jembrana, Rabu (21/2) sekitar pukul 20.00 Wita.

NEGARA, NusaBali
Meski sempat terpental hampir sejauh 5 meter, Rukiyah, ibu rumah tangga (IRT) yang dihantam bus AKAP saat sedang menyeberang itu selamat, dan hanya mengalami luka ringan. Informasinya, saat itu korban yang dari membeli lalapan di sisi selatan jalan tersebut, menyeberang ke utara menuju rumahnya. Namun baru saja menginjakkan kaki di jalan, Rukiyah dihantam bus AKAP  yang dikemudikan I Wayan Suarjana, 54, warga Desa Nongan, Kecamatan Rendang, Karangasem, yang melaju dari arah timur ke barat atau dari arah Denpasar menuju Gilimanuk. “Waktu kejadian baru nyeberang. Mungkin tidak lihat ada bus,” ujar salah satu karyawan minimarket dekat TKP, Kamis (22/2).

Ketika terjadi tabrakan teresbut, menurut karyawan minimarket yang enggan dikorankan namanya ini, korban sempat terpental, dan langsung terkapar di jalan. Sementara bungkusan lalapan ayam termasuk payung yang dibawa korban, berserakan di jalan tepatnya jatuh di depan bus AKAP yang seketika berhenti mendadak. “Waktu kejadian, korban bawa payung karena hujan gerimis. Terpentalnya ada sekitar 5 meter. Pas lihat terpakar di jalan, walaupun lihat tidak ada darah, saya kira meninggal. Tetapi korban masih sadar, dan langsung dibawa warga ke rumah sakit,” ujarnya.

Sementara Kasat Lantas Polres Jembrana AKP Yoga Widyatmoko, ketika dikonfirmasi terpisah Kamis kemarin, mengatakan, dari hasil pemeriksaan dokter di UGD RSU Negara, korban dilaporkan mengalami luka benjolan pada dahi kiri, robek siku kanan, dan luka pada telinga kanan. Menurutnya, luka yang dialami korban itu hanya luka ringan. Dari hasil pemeriksaan sementara, kecelakaan itu diduga karena bus AKAP yang kurang hati-hati. Saat itu korban menyeberang dekat zebra cross. “Korbannya masih selamat, hanya luka ringan. Waktu ditabrak, kemungkinan hanya kena sedikit, karena sopir bus juga langsung ngerem,” tutur AKP Yoga.

Untuk sementara, sopir bus AKAP diamankan di Unit Laka Satlantas Polres Jembrana, di seberang Kebun Raya Jagatnatha Jembrana. Bus AKAP untuk sementara diamankan di areal parkir depan Kebun Raya Jagatnatha Jembrana. “Penumpangnya sudah dipindahkan. Sementara sopir masih kami amankan untuk diperiksa,” ujar AKP Yoga. *ode

Komentar