Jokowi Kirim Dokter Istana
Presiden Joko Widodo akan mengirim dokter kepresidenan untuk memantau langsung kondisi kesehatan Presiden RI ke-3 Bacharudin Jusuf Habibie yang sedang dirawat di sebuah rumah sakit di Kota Munchen, Jerman.
Pantau Kondisi Habibie di Munchen
JAKARTA, NusaBali
Jokowi secara khusus berharap kesembuhan mantan Presiden Habibie yang disampaikan melalui akun facebook resminya, Minggu (4/3). "Bapak B.J. Habibie, Presiden Republik Indonesia ke-3, saat ini tengah dirawat di sebuah rumah sakit di Kota Munchen, Jerman," tulis Mantan Gubernur DKI itu.
Jokowi mengaku terus memantau perkembangan kesehatan BJ Habibie yang dilarikan ke Klinik Starnberg, Munchen, Jerman pada Jumat (2/3). Habibie terdiagnosis mengalami kebocoran pada klep jantung. "Saya akan mengirim dokter kepresidenan untuk memantau langsung kondisi kesehatan beliau di sana, dan Pemerintah Indonesia tentu akan memberi dukungan yang terbaik untuk beliau," lanjut Jokowi seperti dilansir cnnindonesia.
"Mari berdoa untuk kesembuhan Pak Habibie. Semoga beliau segera pulih dan kembali ke tengah-tengah kita dalam keadaan sehat seperti sediakala," tulisnya.
Pada Kamis (1/3) lalu sekitar pukul 20.00 WIB atau pukul 14.00 waktu Muenchen, sekretaris pribadi Habibie, Rubijanto berbicara melalui sambungan telepon dengan Habibie. "Dengan suara parau beliau menjelaskan bahwa pada awalnya sulit dan sesak bernapas yang terjadi pada Selasa," kata Rubijanto dalam keterangan tertulisnya, Sabtu.
Sakit kebocoran jantung yang dialami Habibie mirip dengan sakit yang dialami sang istri Ainun Habibie. Sakit itu membuat air menumpuk di paru-paru Habibie hingga 1,5 liter sehingga ia pun merasa sulit bernapas di samping tekanan darah meningkat hingga 180 mmHg.
Sejumlah tokoh pun mendoakan Habibie agar segera sembuh melalui akun Twitter masing-masing. Misalnya saja Wakil Ketua MPR yang sekaligus Wakil Ketua Majelis Syura PKS, Hidayat Nur Wahid, mantan Sekretaris Kabinet Dipo Alam, dan lain-lain.
“Kita doakan Presiden RI Ke-3, Bapak BJ Habibie, yang sdh 3 hari beliau dirawat di Klinik Starnberg Muenchen, Jerman, kiranya diberikan kekuatan dan kesembuhan oleh Allah Swt. Aamiin ya Rob,” tulis Dipo Alam.
Sebelumnya, berdasarkan siaran pers The Habibie Center, penurunan kondisi kesehatan BJ Habibie disebabkan oleh kelelahan. Namun saat ini, mereka menyebut bahwa keadaan Habibie cukup baik serta bersemangat dalam menjalani seluruh rangkaian pemeriksaan. *
JAKARTA, NusaBali
Jokowi secara khusus berharap kesembuhan mantan Presiden Habibie yang disampaikan melalui akun facebook resminya, Minggu (4/3). "Bapak B.J. Habibie, Presiden Republik Indonesia ke-3, saat ini tengah dirawat di sebuah rumah sakit di Kota Munchen, Jerman," tulis Mantan Gubernur DKI itu.
Jokowi mengaku terus memantau perkembangan kesehatan BJ Habibie yang dilarikan ke Klinik Starnberg, Munchen, Jerman pada Jumat (2/3). Habibie terdiagnosis mengalami kebocoran pada klep jantung. "Saya akan mengirim dokter kepresidenan untuk memantau langsung kondisi kesehatan beliau di sana, dan Pemerintah Indonesia tentu akan memberi dukungan yang terbaik untuk beliau," lanjut Jokowi seperti dilansir cnnindonesia.
"Mari berdoa untuk kesembuhan Pak Habibie. Semoga beliau segera pulih dan kembali ke tengah-tengah kita dalam keadaan sehat seperti sediakala," tulisnya.
Pada Kamis (1/3) lalu sekitar pukul 20.00 WIB atau pukul 14.00 waktu Muenchen, sekretaris pribadi Habibie, Rubijanto berbicara melalui sambungan telepon dengan Habibie. "Dengan suara parau beliau menjelaskan bahwa pada awalnya sulit dan sesak bernapas yang terjadi pada Selasa," kata Rubijanto dalam keterangan tertulisnya, Sabtu.
Sakit kebocoran jantung yang dialami Habibie mirip dengan sakit yang dialami sang istri Ainun Habibie. Sakit itu membuat air menumpuk di paru-paru Habibie hingga 1,5 liter sehingga ia pun merasa sulit bernapas di samping tekanan darah meningkat hingga 180 mmHg.
Sejumlah tokoh pun mendoakan Habibie agar segera sembuh melalui akun Twitter masing-masing. Misalnya saja Wakil Ketua MPR yang sekaligus Wakil Ketua Majelis Syura PKS, Hidayat Nur Wahid, mantan Sekretaris Kabinet Dipo Alam, dan lain-lain.
“Kita doakan Presiden RI Ke-3, Bapak BJ Habibie, yang sdh 3 hari beliau dirawat di Klinik Starnberg Muenchen, Jerman, kiranya diberikan kekuatan dan kesembuhan oleh Allah Swt. Aamiin ya Rob,” tulis Dipo Alam.
Sebelumnya, berdasarkan siaran pers The Habibie Center, penurunan kondisi kesehatan BJ Habibie disebabkan oleh kelelahan. Namun saat ini, mereka menyebut bahwa keadaan Habibie cukup baik serta bersemangat dalam menjalani seluruh rangkaian pemeriksaan. *
Komentar