nusabali

Ekplorasi Destinasi, Kemenpar Andalkan GenPI

  • www.nusabali.com-ekplorasi-destinasi-kemenpar-andalkan-genpi

Berbagai cara dilakukan Kementerian Pariwisata dalam mempromosikan Indonesia ke kancah internasional. Salah satunya memanfaatkan media digital untuk memperkenalkan potensi wisata di Tanah Air.

DENPASAR, NusaBali
Staf Khusus Bidang Komunikasi Publik Kementerian Pariwisata RI, Don Kardono kepada wartawan menjelaskan, promosi di media digital dan media sosial akan dioptimalkan melalui pemberdayaan generasi muda. Generasi muda itu dikatakan telah diwadahi dalam Generasi Pesona Indonesia (GenPI). GenPI yang didalamnya berintikan bloger, vloger, reporter, fotografer, traveller, dan influencer ini disebut telah terbentuk di 22 provinsi termasuk Bali.

"Mereka itu kita ajak untuk bergerak di pariwisata, apa yang harus dilakukan, ada tiga hal, satu memposting destinasi wisata kita di semua tempat sehingga nanti kalau ada destinasi yang dari tempat yang jauh yang selama ini belum pernah di ekspose, bisa tereksplor semua," katanya usai pengukuhan pengurus GenPI Bali, di Desa Budaya Kertalangu, Denpasar Timur, Rabu (21/3), dilansir KBRN.

Ketua GenPI Bali, Putu Suta Wijaya pada kesempatan yang sama mengakui, eksplorasi destinasi ‘tersembunyi’ menjadi fokus utama pihaknya. Selain itu, anggota GenPI juga akan berusaha lebih memviralkan seluruh destinasi wisata di Bali melalui postingan menarik di media sosial. "Nanti kedepannya hal yang akan dilakukan adalah memberdayakan Sumber Daya Manusia yang paling lokal dari potensi wisata yang ada. Misalnya jika ditemukan sebuah potensi wisata kita akan kelola masyarakat setempatnya untuk bagaimana mereka bisa menjadi promoter bagi daerah mereka sendiri," akunya.

Sementara itu, Ketua PHRI Bali Tjokorda Arta Ardana Sukawati dalam sambutannya memberikan apresiasi terhadap hadirnya Genpi di Bali. "Saya sangat berbahagia dalam acara GenPI. Mau tak mau pariwisata merupakan lokomotif penggerak ekonomi di Bali, wisata di Bali baru tereksplor hanya 30 persen, masih banyak tempat dan potensi yang belum kita kembangkan. Saya menaruh harapan yang besar pada Genpi, agar para pengurus GenPI semakin menambah daya gedor promosi di wilayah Bali,” ucap pria yang akrab disapa Cok Ace ini. *m

Komentar