nusabali

Fredrich Minta Setnov Didiagnosa Kecelakaan

  • www.nusabali.com-fredrich-minta-setnov-didiagnosa-kecelakaan

Dokter Rumah Sakit Medika Permata Hijau, dr. Michael Chia Cahaya mengatakan pengacara  Fredrich Yunadi meminta dirinya menulis keterangan bahwa mantan Ketua DPR Setya Novanto mengalami kecelakaan untuk bisa dirawat.

JAKARTA, NusaBali
Namun, Michael menolak permintaan tersebut lantaran belum mengetahui kondisi sebenarnya Setnov.Michael mendapat laporan dari dokter Alia bahwa Setnov bakal dirawat di RS Medika Permata Hijau, namun belum diketahui diagnosis penyakit yang dideritanya.

"Saya hubungi dr Bimanesh. Sebelum tersambung belum ada yang ngangkat, bapak ini (Fredrich Yunadi) bilang ke saya, 'dok tolong dibuat keterangannya dengan kecelakaan mobil'. Saya kaget dibuat dengan kecelakaan mobil. Saya enggak mau," kata Michael saat bersaksi untuk Fredrich di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Kamis (22/3) seperti dilansir cnnindonesia.

Michael mengaku bertemu dengan Fredrich di depan Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS Medika Permata Hijau. Menurut dia, Fredrich sudah menunggu dirinya di IGD sejak sekitar pukul 17.30 WIB, pada 16 November 2017 lalu."Saya cuma minta bapak ini (Fredrich Yunadi) tunggu di luar. Sementara saya tunggu dokter Alia dulu. Dokter Bimanesh ditelepon enggak datang," tuturnya.

Michael merasa ada gelagat aneh dengan rencana masuknya Setnov ke RS Medika Permata Hijau, setelah ada permintaan langsung dari Fredrich untuk menulis keterangan mengalami kecelakaan. Dia pun berungkali menghubungi Bimanesh dan dokter lainnya, namun tak direspon.

Kemudian, lanjut Michael, baru dokter Alia yang mengangkat telepon dirinya. Michael pun menyampaikan kepada Alia bahwa dirinya tak bisa berbohong dengan menulis keterangan bahwa Setnov mengalami kecelakaan mobil untuk dirawat.

"Dr Alia jawab, saya enggak minta dokter Michael untuk berbohong, tapi kalu dia perlu dirawat ya rawat. Kalau tidak perlu dirawat ya pulangkan. Jadi perlakukan sepeti pasien biasa," tuturnya.

Selang beberapa menit kemudian, sekitar pukul 18.30 WIB, Bimanesh datang ke ruang IGD dan menanyakan keberadaan Setnov. Menurut Michael, saat itu dirinya menjelaskan bahwa ada seorang pengacara datang meminta Setnov ditulis mengalami kecelakaan mobil.

Bimanesh, kata Michael, tak setuju bila ditulis mengalami kecelakaan dan akan menulis keterangan sesuai catatan medis. Menurut dia, Bimanesh langsung mengurus surat-surat terkait rencana rawat inap Setnov dan meminta agar Setnov langsung dibawa ke lantai 3 ruang VIP.

Namun Fredrich membantah pernah bertemu dr Michael. Fredrich juga membantah meminta surat diagnosa kecelakaan untuk Setnov.  Menurutnya sebagai advokat tidak mungkin dia melakukan itu.

"Kalau saudara menuduh atau mengaku dalam sidang ini bahwa saya sebagai advokat pakai pin advokat datang meminta tolong. Saudara anggap saya idiot, kok (saya) bisa meminta, akan bertemu dgn bimanesh. Apakah mungkin sebagai profesional datang ke dokter IGD yang saya nggak kenal seolah-olah saya minta tolong minta bikin surat keterangan kecelakaan mobil. Saya tanya apakah mungkin pak?" kata Fredrich, saat memberikan tanggapan sebagai terdakwa, di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Kamis (22/3). *

Komentar