nusabali

Kampung Bupati Dinilai Provinsi

  • www.nusabali.com-kampung-bupati-dinilai-provinsi

Kampung Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri dinilai Tim Provinsi Bali dalam Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi Bali tahun 2018. Penilaian berlangsung di Banjar Gede, Lingkungan Gede, Kelurahan Subagan, Kecamatan Karangasem, Kamis (12/4).

AMLAPURA, NusaBali
Bupati Mas Sumatri mengaku bangga menampilkan kemampuan di segala aspek pembangunan. Selain bangga, bupati mengau menanggung beban agar bisa tampil optimal dalam mengevaluasi pembangunan. Dikatakan, di Kecamatan Karangasem ada tiga kelurahan. “Di sini segala aspek pembangunan telah diberdayakan, meliputi tiga bidang dan 19 aspek. Nanti bisa dicek secara fisik, bisa dicek di lapangan, seperti apa potensinya. Sebab, Kelurahan Subagan bekerja nyata, memberdayakan seluruh potensi yang ada,” jelas Bupati Mas Sumatri.

Lurah Subagan, I Putu Agus Sumahendra, yang melaporkan tiga bidang yang diuraikan menjadi 19 aspek pembangunan. Tiga bidang yang dimaksud yakni bidang pemerintahan, bidang kewilayahan, dan bidang kemasyarakatan. Ketua Tim Penilai Provinsi Bali, Made Redi Juli Armawan, menegaskan Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi Bali bertujuan mengevaluasi pembangunan selama dua tahun terakhir, mengacu Permendagri No 81 tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan. “Agar pembangunannya terarah, terpadu, terkoordinasi, dan berkelanjutan,” kata Juli Armawan.

Kelurahan Subagan mewilayahi dua desa pakraman yakni Desa Pakraman Jasri dan Desa Pakraman Subagan serta 10 lingkungan. Tim penilai setelah memeriksa secara administrasi, kemudian mengecek aktivitas posyandu, keberadaan Pemberdayaan Kesejahteraan keluarga (PKK), lembaga kemasyarakatan, dan penunjang lainnya. *k16

Komentar