nusabali

Mobil L300 vs Supra, 1 Tewas

  • www.nusabali.com-mobil-l300-vs-supra-1-tewas

Kecelakaan maut yang merenggut korban jiwa kembali lagi terjadi di Tabanan, tepatnya di Jalan Jurusan Denpasar - Gilimanuk, termasuk Banjar Dinas Kutuh, Desa Lalang Linggah, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan, pada Selasa (24/4) pagi.

TABANAN, NusaBali
Kali ini mobil Mitsubitshi L 300 nopol N 8988 TH yang dikemudikan Edo Nurmansyah menabrak kendaraan Honda Supra X nopol, DK 5659 WM yang dikemudikan I Wayan Sepel, 60. Akibatnya Wayan Sepel terpental hingga 10 meter yang menyebabkan tewas saat mendapatkan perawatan di Puskemas Selemadeg.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan mengerikan yang terjadi pada Selasa pagi pukul 07.45 Wita tersebut bermula dari kendaraan L300 yang dikemudikam Edo Nurmansyah tinggal di Jalan Pulau Adi nomor 75 Denpasar Barat melaju dari arah barat (Gilimanuk) ke arah timur (Denpasar).

Setibanya di lokasi kejadian dengan kondisi jalan lurus, pengemudi diduga ngantuk berat. Karena saat melintas tiba-tiba saja mobil L300 nyelonong mengambil haluan kekanan. Saat bersamaan dari arah berlawanan datang kendaraan Supra yang dikemudikan Wayan Sepel yang tinggal di Dusun Yeh Satang, Desa Yeh Sumbul, Kecamatan Mendoyo, Jembrana.

Tabrakan pun tak bisa dihindari. Hingga korban Wayan Sepel asli Karangasem ini terpental sejauh 10 meter keluar markas as jalan. Sementara pengemudi L300 selamat dari maut tanpa luka. Hanya mengalami kerusakan dibagian depan sebab kecelakaanya tabrak dengan dengan tabrak depan.

Wayan Sepel saat itu langsung dilarikan ke Puskemas Selemadeg. Namun sayang nyawanya tak bisa ditolong. Diduga Wayan Sepel terjadi benturan keras di bagian kepala. Bahkan ada patah tulang di tangan kanan dan jari kelingking bagian kanan putus.

Kasatlantas Polres Tabanan, AKP Kadek Citra Dewi Suparwati menjelaskan, kecelakaan terjadi karena sopir L300 kurang hati -hati saat melaju hingga melewati markas as jalan. Kemudian datang Honda Supra X dari arah berlawanan yang akhirnya tabrakan tidak bisa dihindari sampai menimbulkan korban jiwa pengendara motor. "Dari hasil olah TKP sopir L300 kurang hati-hati," ungkapnya.

Untuk saat ini jenazah pengendara Honda Supra X Wayan Sepel sudah dibawa kerumah duka yang ada di Karangasem. Memang tinggal di Jembrana dan saat kejadian ia hendak ke Jembrana. Tetapi aslinya dari Karangasem. "Sementara untuk sopir L300 masih diamanakan di Polres Tabanan untuk dimintai keterangan," jelas AKP Citra. *d

Komentar