Liverpool Pede Jebol Gawang Roma
Liverpool menatap laga leg kedua semifinal Liga Champions melawan AS Roma dengan kepercayaan diri. Mereka juga yakin bisa menambah gol di Olimpico.
Roma Bersatu Seperti Saat Singkirkan Barcelona
ROMA, NusaBali
Liverpool akan bertandang ke Stadio Olimpico, Kamis (3/5) dini hari Wita dalam pertandingan leg kedua semifinal. Pada leg pertama di Anfield pekan lalu, Si Merah menang 5-2. Hasil di Anfield sekali lagi membuktikan kualitas lini serang Liverpool. Trio penyerangnya membuktikan ketajamannya di mana Roberto Firmino memborong dua gol, Mohamed Salah dua gol, dan Sadio Mane satu gol.
Liverpool sendiri menjadi tim tersubur di Liga Champions musim ini. Tim besutan Juergen Klopp itu sudah menyarangkan 38 gol dari 11 pertandingan.Di leg kedua, bek Liverpool Ragnar Klavan yakin timnya berpeluang besar bikin gol lagi. Ia berharap agar Liverpool bisa mengerahkan yang terbaik di Roma.
"Tentu saja, tentu saja," kata Klavan saat ditanya kans Liverpool bikin gol di Roma, seperti dilansir situs resmi klub."Bagi mereka (Roma) juga demikian. Tentu saja mereka sadar akan fakta bahwa kami sangat mematikan dan kuat di depan dan mereka juga harus memikirkannya. Tetapi jika kami tetap fokus, pada level terbaik kami, kami memiliki peluang besar untuk ke final."
"Kami adalah tim yang bagus dan memiliki satu pertandingan tersisa sehingga tidak perlu takut jika kami memainkan pertandingan seperti biasanya. Ini posisi yang sangat bagus," tegas bek asal Estonia itu.Sebaliknya Roma dihadapkan pada situasi untuk mengejar defisit tiga gol setelah kalah 2-5 di Anfield dalam leg pertama semifinal Liga Champions.
Poten Monchi, direktur olahraga AS Roma, meminta seluruh suporter kompak di belakang Daniele De Rossi cs saat menjamu Liverpool agar dunia tahu satu kota Roma mendukung.
Monchi berharap kota Roma bisa berubah warna menjadi kuning dan merah seperti warna kebesaran klub. Akan tetapi, segala dukungan juga harus dalam hal positif setelah beberapa fans Giallorossi terlibat perkelahian di kota Liverpool. "Saya ingin Roma dihiasi dengan warna kuning dan merah, dan semua fans untuk memasang spanduk di balkon mereka untuk menunjukkan kepada dunia bahwa (kota) Roma mendukung Roma," kata Monchi seperti dikutip dari situs resmi klub.
"Ada banyak pembicaraan tentang kekerasan sekarang, jadi mari kita tunjukkan pada semua orang bahwa fans Roma tidak melakukan kekerasan," sambungnya.Situasi Roma saat ini sama persis seperti saat mereka berhadapan dengan Barcelona di perempatfinal. Sempat kalah 1-4 di Camp Nou, Roma bisa membalikkan keadaan di leg kedua dengan kemenangan 3-0 dan melaju ke semifinal.
"Ini adalah waktu untuk bersatu. Mengalahkan Liverpool akan lebih sulit daripada mengalahkan Barcelona. Semuanya berakhir hari Rabu (waktu setempat), dan kami harus memastikan kami menuntaskan semuanya di lapangan," tegas Monchi.*
ROMA, NusaBali
Liverpool akan bertandang ke Stadio Olimpico, Kamis (3/5) dini hari Wita dalam pertandingan leg kedua semifinal. Pada leg pertama di Anfield pekan lalu, Si Merah menang 5-2. Hasil di Anfield sekali lagi membuktikan kualitas lini serang Liverpool. Trio penyerangnya membuktikan ketajamannya di mana Roberto Firmino memborong dua gol, Mohamed Salah dua gol, dan Sadio Mane satu gol.
Liverpool sendiri menjadi tim tersubur di Liga Champions musim ini. Tim besutan Juergen Klopp itu sudah menyarangkan 38 gol dari 11 pertandingan.Di leg kedua, bek Liverpool Ragnar Klavan yakin timnya berpeluang besar bikin gol lagi. Ia berharap agar Liverpool bisa mengerahkan yang terbaik di Roma.
"Tentu saja, tentu saja," kata Klavan saat ditanya kans Liverpool bikin gol di Roma, seperti dilansir situs resmi klub."Bagi mereka (Roma) juga demikian. Tentu saja mereka sadar akan fakta bahwa kami sangat mematikan dan kuat di depan dan mereka juga harus memikirkannya. Tetapi jika kami tetap fokus, pada level terbaik kami, kami memiliki peluang besar untuk ke final."
"Kami adalah tim yang bagus dan memiliki satu pertandingan tersisa sehingga tidak perlu takut jika kami memainkan pertandingan seperti biasanya. Ini posisi yang sangat bagus," tegas bek asal Estonia itu.Sebaliknya Roma dihadapkan pada situasi untuk mengejar defisit tiga gol setelah kalah 2-5 di Anfield dalam leg pertama semifinal Liga Champions.
Poten Monchi, direktur olahraga AS Roma, meminta seluruh suporter kompak di belakang Daniele De Rossi cs saat menjamu Liverpool agar dunia tahu satu kota Roma mendukung.
Monchi berharap kota Roma bisa berubah warna menjadi kuning dan merah seperti warna kebesaran klub. Akan tetapi, segala dukungan juga harus dalam hal positif setelah beberapa fans Giallorossi terlibat perkelahian di kota Liverpool. "Saya ingin Roma dihiasi dengan warna kuning dan merah, dan semua fans untuk memasang spanduk di balkon mereka untuk menunjukkan kepada dunia bahwa (kota) Roma mendukung Roma," kata Monchi seperti dikutip dari situs resmi klub.
"Ada banyak pembicaraan tentang kekerasan sekarang, jadi mari kita tunjukkan pada semua orang bahwa fans Roma tidak melakukan kekerasan," sambungnya.Situasi Roma saat ini sama persis seperti saat mereka berhadapan dengan Barcelona di perempatfinal. Sempat kalah 1-4 di Camp Nou, Roma bisa membalikkan keadaan di leg kedua dengan kemenangan 3-0 dan melaju ke semifinal.
"Ini adalah waktu untuk bersatu. Mengalahkan Liverpool akan lebih sulit daripada mengalahkan Barcelona. Semuanya berakhir hari Rabu (waktu setempat), dan kami harus memastikan kami menuntaskan semuanya di lapangan," tegas Monchi.*
Komentar