nusabali

Dua Garong Spesialis Bule Didor

  • www.nusabali.com-dua-garong-spesialis-bule-didor

Biasa Beraksi di Kawasan Legian

DENPASAR, NusaBali
Dua garong spesialis bule yang biasa beraksi di kawasan Legian, Kuta, Badung ditembak kakinya karena melawan saat akan ditangkap petugas Unit Reskrim Polsek Kuta pada Selasa (22/5) pagi. Aksi terakhir pelaku yaitu Tomi Candra, 38 dan Alosius Lende Bili, 37 dilakukan terhadap Dai Jia Yia, 32 asal Taiwan.

Dalam aksinya, kedua pelaku awalnya mencari korban bule yang sedang melintas di kawasan Legian. Biasanya sasaran kedua pelaku adalah wanita yang sedang berjalan sendirian. Nah, saat kejadian pada Selasa dinihari sekitar pukul 03.00 Wita, korban Dai Jia Yia melintas di depan Paddys Club seorang diri. “Korban akan pulang ke tempat menginapnya di Hotel 4 Point By Sheraton Room 608, Jalan Benesari, Legian,” jelas sumber.

Pelaku yang sudah mengincarnya lalu mendekati korban dan mengajak ngobrol. Satu pelaku terus mengobrol denga korban, sementara seorang pelaku lainnya mencuri berbagai barang berharga dari dalam tas yang digendongnya. "Korban mengetahui aksi tersangka ini. Makanya dia teriak dan meminta tolong. Tapi, teriakan korban tidak didengar oleh warga karena musik sangat keras," beber sumber di kepolisian, Selasa malam.

Atas kejadian itu korban melaporkan ke Mapolsek Kuta dengan nomor laporan LP/343/V/2018/Bali/Resta Dps/Sek Kuta tangal 20 Mei 2018. Dalam laporan, korban mengaku kehilangan pasport, tiga kartu kredit dan uang pecahan dolar. Menindaklanjuti laporan itu, petugas kemudian turun ke lapangan melakukan penyelidikan. Terungkap,  para pelaku yang melakukan aksi pencurian itu kerap mangkal diseputaran lokasi. Sehingga, dalam penyisiran disepanjang ruas jalan itu, dua tersangka Tomi Candra dan Alosius Lende Bili berhasil dibekuk. “Saat akan ditangkap kedua pelaku kabur dan langsung dilumpuhkan dengan tembakan di kaki kedua pelaku,” lanjut sumber yang enggan disebutkan namanya ini.

Dikonfirmasi terpisah Kapolsek Kuta, Kompol I Nyoman Wirajaya membenarkan prihal penangkapan pelaku pencurian itu. Hanya saja, ia engan merinci lantaran masih dalam proses pendalaman. "Masih kita dalami. Mudah-mudahan secepatnya kita akan sampaikan ke rekan-rekan media," akunya singkat. dar

Komentar