nusabali

De Gea Blunder, Spanyol Ditahan Swiss

  • www.nusabali.com-de-gea-blunder-spanyol-ditahan-swiss

David De Gea blunder, timnas Spanyol pun ditahan Swiss 1-1 pada laga pemanasan Piala Dunia 2018, di Estadio de la Ceramica, Villareal, Senin (4/6) dinihari WITA.

VILLAREAL, NusaBali
Meski membuat kesalahan, pelatih La Furia Roja Julen Lopetegui tetap mempercayai kiper Manchester United itu. Pada laga itu Spanyol unggul dulu di menit ke-29 lewat gol Alvaro Odriozola. Swiss menyamakan kedudukan 1-1 di menit 62. Berawal dari tembakan Stephan Lichtsteiner, tangkapan De Gea tak sempurna. Bola rebound disambar Ricardo Rodriguez dan masuk ke gawang.

"David tahu, bahwa saya tahu dia akan membawa kami melangkah pada banyak pertandingan dan saya tak punya keraguan (mengenai dirinya)," kata Lopetegui di FourFourTwo. Dalam data ESPN FC, De Gea hanya sekali melakukan penyelamatan untuk Spanyol saat melawan Swiss. Dengan hasil ini, Lopetegui belum terkalahkan dalam 19 laga Spanyol. Yakni, 13 kali menang dan enam kali imbang.

Sementara itu, Alvaro Odriozola, yang menjadi pencetak gol Spanyol, menyebut bahwa laga itu penting untuk memberi pelajaran kepada tim Spanyol soal atmosfer Piala Dunia. Secara pribadi  dirinya sangat senang dapat membantu tim. Odriozola mengaku sangat bersyukur diberi kesempatan, bahkan dia tak pernah memikirkan peluang ini.

"Jika anda berkata kepada saya satu setengah tahun lalu bahwa saya akan ada di sini, saya tidak akan memercayainya. Tapi seperti itulah hidup dan inilah sepak bola," kata Odriozola. Odriozola menggantikan Dani Carvajal yang masih cedera. Bek kanan Real Sociedad ini menjawab penuh kepercayaan itu dengan tampil gemilang dan mencetak gol tendangan voli indah. Selain mencetak gol, Odriozola juga membuktikan kualitasnya sebagai pemain debutan. Sebab dia belum banyak memainkan laga bersama timnas Spanyol.

Pada laga itu, intensitas serangan Spanyol sangat tinggi setelah gol Rodriguez. Swiss pun dipaksa bertahan lebih dalam untuk membendung serangan tim lawan. Pertandingan nyaris berjalan setengah lapangan. Spanyol terus menebar ancaman hingga waktu tersisa, namun tak ada peluang yang bisa diselesaikan dengan baik. Hingga laga usai skor 1-1.  *

Komentar