Terminal Mengwi Semakin Diserbu Pemudik
Pemudik yang memanfaatkan moda transportasi bus antar kota antar provinsi (AKAP) mulai memadati Terminal Mengwi, Badung.
MANGUPURA, NusaBali
Pantauan pada Minggu (10/6), kepadatan pemudik terjadi mulai pagi hari. Semakin siang pemudik semakin ramai, bahkan hingga sore menjelang malam. Koordinator Terminal Tipe A Mengwi Cok Agung Suarmaya, mengatakan lonjakan penumpang di Terminal Mengwi sudah terasa sejak beberapa hari sebelumnya. “Rata-rata setiap harinya 1.200-an penumpang yang berangkat dari Terminal Mengwi. Dominan para penumpang tujuan kota-kota besar di Pulau Jawa,” ungkapnya.
Kendati begitu, sesuai prediksi sebelumnya puncak arus mudik di terminal tipe A satu-satunya di Bali itu jatuh pada H-4. “Untuk puncak mudik kami prediksi akan terjadi pada H-4. Sementara untuk puncak arus balik diprediksi terjadi pada H+4,” tutur pria yang akrab disapa Cok Agung.
Seperti diketahui, selama arus mudik lebaran 29 perusahaan otobus (PO) yang beroperasi di Terminal Mengwi sudah menyiapkan bus tambahan untuk melayani penumpang. “Jika pada hari normal ada sekitar 45–50 bus yang berangkat dari Terminal Mengwi. Berarti dua kali lipatnya itu berapa, segitu yang melayani pemudik. Kami yakin PO bus itu sudah paham, karena ini sudah merupakan rutinitas tahunan,” kata Cok Agung.
Nah, selama arus mudik lebaran hingga arus balik nanti, Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) XII wilayah Bali dan NTB bersama instansi terkait mendirikan posko pelayanan di Terminal Mengwi. Pos pelayanan kesehatan bila sewaktu-waktu dibutuhkan pemudik juga telah disiapkan. Selain petugas kesehatan, petugas dari instansi terkait juga standby. Di antaranya dari Dishub Badung, pihak kepolisian/TNI, Satpol PP, Dinas Kebakaran dan Penyalamatan, dan pihak terkait lainnya. *asa
Pantauan pada Minggu (10/6), kepadatan pemudik terjadi mulai pagi hari. Semakin siang pemudik semakin ramai, bahkan hingga sore menjelang malam. Koordinator Terminal Tipe A Mengwi Cok Agung Suarmaya, mengatakan lonjakan penumpang di Terminal Mengwi sudah terasa sejak beberapa hari sebelumnya. “Rata-rata setiap harinya 1.200-an penumpang yang berangkat dari Terminal Mengwi. Dominan para penumpang tujuan kota-kota besar di Pulau Jawa,” ungkapnya.
Kendati begitu, sesuai prediksi sebelumnya puncak arus mudik di terminal tipe A satu-satunya di Bali itu jatuh pada H-4. “Untuk puncak mudik kami prediksi akan terjadi pada H-4. Sementara untuk puncak arus balik diprediksi terjadi pada H+4,” tutur pria yang akrab disapa Cok Agung.
Seperti diketahui, selama arus mudik lebaran 29 perusahaan otobus (PO) yang beroperasi di Terminal Mengwi sudah menyiapkan bus tambahan untuk melayani penumpang. “Jika pada hari normal ada sekitar 45–50 bus yang berangkat dari Terminal Mengwi. Berarti dua kali lipatnya itu berapa, segitu yang melayani pemudik. Kami yakin PO bus itu sudah paham, karena ini sudah merupakan rutinitas tahunan,” kata Cok Agung.
Nah, selama arus mudik lebaran hingga arus balik nanti, Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) XII wilayah Bali dan NTB bersama instansi terkait mendirikan posko pelayanan di Terminal Mengwi. Pos pelayanan kesehatan bila sewaktu-waktu dibutuhkan pemudik juga telah disiapkan. Selain petugas kesehatan, petugas dari instansi terkait juga standby. Di antaranya dari Dishub Badung, pihak kepolisian/TNI, Satpol PP, Dinas Kebakaran dan Penyalamatan, dan pihak terkait lainnya. *asa
1
Komentar