nusabali

Soma Adnyana Show of Force

  • www.nusabali.com-soma-adnyana-show-of-force

Nyalon DPRD Buleleng

SINGARAJA, NusaBali
Nyoman Soma Adnyana, politisi asal Desa Panglatan, Kecamatan Buleleng, digadang-gadang oleh PDIP menambah pundi kursi di DPRD Buleleng. Ia pun tengah memperebutkan kuota caleg Dapil Buleleng I (Kecamatan Buleleng). Untuk membuktikan jika PDIP tidak salah memilihnya, Soma Adnyana mengundang konstituennya dari beberapa desa, pada Sabtu (23/6) malam. Sekitar seribuan warga hadir memadati kediaman Soma Adnyana di Banjar Dauh Tukad, Desa Panglatan. Aksi show of force ala Soma Adnyana ini dihadiri Sekretaris DPC PDIP Gede Supriatna, dan sejumlah pengurus DPC PDIP.

Sejauh ini, proses pencalegan di PDIP Buleleng tengah berjalan. Konon kabarnya sudah ada 10 kandidat yang lolos seleksi sebagai caleg di Dapil I. Dari 10 kandidat itu, akan terpilih 8 kandidat yang diputuskan oleh DPP PDIP sesuai jumlah kursi di Dapil I, yakni 8 kursi. 10 kandidat yang telah lolos seleksi itu, 4 kandidat di antaranya adalah incumbent yang kini masih menjadi anggota DPRD Buleleng.

Nah, Soma Adnyana sebagai kandidat new comer (pendatang baru) kini digadang-gadang lolos menjadi caleg PDIP Dapil I. “Sebenarnya saya tidak ingin seperti ini (show of force), tetapi di luar saya dikatakan tidak punya massa. Maka saya undang semua warga, dan mereka dengan sukarela hadir,” kata Soma Adnyana.

Menurutnya, kegiatan menghadirkan masa ke rumahnya bukan sema-mata ingin unjuk aksi. Tetapi, keinginan itu dilandasi tujuan mensosialisasikan diri kepada masyarakat yang selama ini mengenalnya. “Saya hanya ingin memperkenalkan diri semacam sosialisasi, bahwa saya ini dicalonkan oleh DPC PDIP untuk DPRD Buleleng. Sekarang masih proses menunggu nomor pencalonan. Syukur dapat nomor, kalau dapat nomor, saya minta masyarakat yang hadir mendukungnya,” terang suami dari Ni Kadek Sukarsih ini.

Soma Adnyana, tercatat duduk di kepengurusan DPC PDIP Buleleng, sebagai Ketua Badan Penanggulangan Bencana Megabakti (Baguna). Soma Adnyana juga tercatat sebagai pengusaha kontraktor yang sukses. Di Desa Panglatan, ayah empat anak ini cukup terkenal, karena selama ada pembangunan fisik di desanya, ia selalu duduk di kepanitiaan. “Saya sudah lama mengabdi di Desa, kalau ada pembangunan, selalu saya dilibatkan. Masyarakat yang datang sekarang, tidak saja dari Panglatan, tapi ada enam desa tetangga juga datang,” ungkapnya.

Soma Adnyana mengaku, keinginan menjadi caleg didasari pertimbangan ingin membangun desa-desa yang ada di wilayahnya. Sementara, Nyoman Arya, salah satu warga yang hadir dalam pertemuan itu mengaku sudah mengenal kepribadian dari Soma Adnyana. “Dia selalu membantu warga. Dan mengajak warga juga sebagai tenaga kerjanya. Orangnya polos sekali, selalu memberikan saran dan petunjuk kalau ada yang keliru,” ujarnya. *k19

Komentar