Butuh Seri, Eriksen Yakin Denmark Lolos
Christian Eriksen bersemangat menghadapi duel Denmark vs Prancis, di Luzhniki Arena, Moskow, Selasa (26/6) malam WIB.
MOSKOW, NusaBali
Pada laga terakhir Grup C itu, Tim Dinamit berpeluang ke 16 besar Piala Dunia untuk pertama kali sejak 2002. Hasil seri cukup bagi Denmark lolos ke fase knock out. “Melawan Prancis akan jadi permainan yang berbeda dan permainan yang menyenangkan untuk dimainkan. Mereka tim yang sangat kuat, mereka memiliki skuat yang sangat dalam. Kami masuk ke dalam pertandingan dengan banyak kepercayaan diri dan semoga itu akan sama setelah pertandingan nanti,” kata pemain Tottenham Hotspur itu.
“Kami berharap lebih dari pertandingan melawan Peru dan Australia, tetapi semua pertandingan berjalan dengan sengit dan ketat. Ada kemungkinan di kedua ujung lapangan dan dengan VAR selalu ada kemungkinan ekstra untuk mendapatkan sesuatu,” kata Eriksen.
Prancis sendiri sudah dipastikan lolos ke 16 besar, setelah meraih enam poin hasil dari dua kemenangan atas Australia 2-1 dan Peru 1-0. Karena itu, menghadapi Denmark untuk memastikan posisi Prancis sebagai juara grup C. Denmark meraih poin empat, usai menang atas Peru 1-0 dan seri lawan Australia 1-1.
Gelandang Prancis Corentin Tolisso mengaku banyak belajar dari kesalahan yang dilakukan saat Les Bleus melawan Australia di laga pembuka. Tolisso pun berharap diberi kesempatan lagi oleh Didier Dechamps untuk bermain di laga tersebut. Dia siap membuktikan kemampuannya di skuat Prancis.
Tempat Tolisso di posisi utama saat ini diisi Blaise Matuidi. Meskipun dia memahami alasan pelatih memilih Matuidi, tetapi Tolisso tetap optimistis akan kembali memenangkan posisinya di skuat Prancis. *
“Kami berharap lebih dari pertandingan melawan Peru dan Australia, tetapi semua pertandingan berjalan dengan sengit dan ketat. Ada kemungkinan di kedua ujung lapangan dan dengan VAR selalu ada kemungkinan ekstra untuk mendapatkan sesuatu,” kata Eriksen.
Prancis sendiri sudah dipastikan lolos ke 16 besar, setelah meraih enam poin hasil dari dua kemenangan atas Australia 2-1 dan Peru 1-0. Karena itu, menghadapi Denmark untuk memastikan posisi Prancis sebagai juara grup C. Denmark meraih poin empat, usai menang atas Peru 1-0 dan seri lawan Australia 1-1.
Gelandang Prancis Corentin Tolisso mengaku banyak belajar dari kesalahan yang dilakukan saat Les Bleus melawan Australia di laga pembuka. Tolisso pun berharap diberi kesempatan lagi oleh Didier Dechamps untuk bermain di laga tersebut. Dia siap membuktikan kemampuannya di skuat Prancis.
Tempat Tolisso di posisi utama saat ini diisi Blaise Matuidi. Meskipun dia memahami alasan pelatih memilih Matuidi, tetapi Tolisso tetap optimistis akan kembali memenangkan posisinya di skuat Prancis. *
Komentar