nusabali

Tabrak Mobil Angkut Elpiji, Pemotor Kritis

  • www.nusabali.com-tabrak-mobil-angkut-elpiji-pemotor-kritis

Sepeda motor jenis Honda Supra Fit nomor polisi DK 3326 PG yang dikendarai I Dewa Gede Kompiang, 49, menghantam mobil pengangkut elpiji yang dikemudikan I Gusti Ngurah Tama, 42, di jalan raya jurusan Bangli-Kayuambua, Kecamatan Susut, Bangli, Jumat (13/7).

BANGLI, NusaBali
Akibat kecelakaan tersebut Dewa Kompiang harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan intensif.  Informasi yang dihimpun, sekitar pukul 08.30 Wita, Dewa Kompiang meluncur dari arah selatan (kota Bangli) dengan kecepatan sedang. Setiba di depan kantor Desa Tiga, Kecamatan Susut motornya tabrakan dengan mobil Mitsubishi L-300 pengangkut gas elpiji yang saat itu datang dari arah timur (Dusun Buungan) yang  memotong jalan utama menuju ke arah barat dengan tujuan masuk gang sebelah selatan kantor Desa Tiga.  

Akibat kerasnya benturan, Dewa Kompiang asal Banjar Lumbuan, Desa Sulahan, Susut itu mengalami luka terbuka pada lutut kaki kiri dan patah tulang serta gigi depan atas lepas. Kemudian warga setempat yang mengetahui kejadian tersebut menolong Dewa Kompiang dan dilarikan ke RSU Bangli.

Saat dikonfirmasi Kasubag Humas Polres Bangli, AKP Sulhadi mengatakan petugas Unit Laka Sat Lantas Polres Bangli sudah turun melakukan olah TKP. "Pengemudi mobil masih diminta keterangan, sementara untuk mobil Mitsubishi  warna merah dan sepeda motor jenis Supra Fit diamankan di Mapolres Bangli guna  penyidikan lebih lanjut," jelasnya seraya mengatakan pengendara sepeda motor masih dirawat intensif. *e

Komentar