Pendaftaran Caleg Diprediksi Numpuk di Hari Terakhir
Hingga H-2 jelang penutupan pendaftaran bakal calon anggota legislatif (Caleg), Minggu (15/7), KPU Jembrana baru menerima pendaftaran Caleg tingkat DPRD Jembrana dari satu partai politik, yakni Partai Perindo.
NEGARA, NusaBali
Berkaca terhadap keadaan itu, belasan parpol calon peserta Pemilu 2019 lainnya, kemungkinan bersamaan mendaftar jelang pendaftaran berakhir. Ketua Pokja Sistem Informasi Pencalonan (Silon) KPU Jembrana yang juga Divisi Teknik Penyelenggara KPU Jembrana, Ketut Gede Tangkas Sudiantara, Minggu kemarin mengatakan meski belum secara resmi mendaftar, sejumlah parpol peserta Pemilu 2019, sudah banyak yang berkonsultasi terkait pendaftaran Caleg.
Beberapa parpol berkabar sudah akan bersiap-siap segera mendaftar. “Ada 5 parpol yang berkabar akan mendaftar Senin besok (hari ini). Tetapi kita lihat besok,” ujarnya.
Menurut Tangkas, sesuai ditetapkan KPU Pusat, ada 16 parpol peserta Pemilu (di luar parpol lokal Aceh). Dari 16 parpol itu, ada 2 parpol yang tidak pernah datang untuk berkonsultasi ke KPU Jembrana. “Selain datang langsung ke KPU, beberapa juga ada konsultasi lewat telepon. Tetapi yang 2 parpol itu tidak ada konsultasi sama sekali. Mungking sudah paham atau bagaimana. Kami belum tahu,” ujar Tangkas yang enggan menyebutkan kedua parpol tersebut.
Sejumlah parpol yang berkonsultasi ke KPU Jembrana, umumnya mengkonsultasikan syarat pencalonan maupun syarat calon, seperti melampirkan AD/ART, jumlah bakal calon, kuota perempuan, pengumuman melalui media dan surat keterangan dari redaksi media yang mengumumkan bagi yang pernah tersangkut kasus hukum.
Selain itu, juga ada yang datang berkonsultasi bagaimana mendaftar Caleg dari kalangan pemilih pemula, mengingat salah satu syarat untuk bisa dipilih harus masuk daftar pemilih. Untuk diketahui, pendaftaran Caleg yang telah dibuka mulai, Rabu (4/7) lalu, rencananya akan ditutup Selasa (17/7). Pada hari terakhir, Selasa (17/7) pendaftaran dibuka mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 24.00 Wita. Sedangkan hari lainnya, pendaftaran dibuka mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 16.00 Wita. *ode
Berkaca terhadap keadaan itu, belasan parpol calon peserta Pemilu 2019 lainnya, kemungkinan bersamaan mendaftar jelang pendaftaran berakhir. Ketua Pokja Sistem Informasi Pencalonan (Silon) KPU Jembrana yang juga Divisi Teknik Penyelenggara KPU Jembrana, Ketut Gede Tangkas Sudiantara, Minggu kemarin mengatakan meski belum secara resmi mendaftar, sejumlah parpol peserta Pemilu 2019, sudah banyak yang berkonsultasi terkait pendaftaran Caleg.
Beberapa parpol berkabar sudah akan bersiap-siap segera mendaftar. “Ada 5 parpol yang berkabar akan mendaftar Senin besok (hari ini). Tetapi kita lihat besok,” ujarnya.
Menurut Tangkas, sesuai ditetapkan KPU Pusat, ada 16 parpol peserta Pemilu (di luar parpol lokal Aceh). Dari 16 parpol itu, ada 2 parpol yang tidak pernah datang untuk berkonsultasi ke KPU Jembrana. “Selain datang langsung ke KPU, beberapa juga ada konsultasi lewat telepon. Tetapi yang 2 parpol itu tidak ada konsultasi sama sekali. Mungking sudah paham atau bagaimana. Kami belum tahu,” ujar Tangkas yang enggan menyebutkan kedua parpol tersebut.
Sejumlah parpol yang berkonsultasi ke KPU Jembrana, umumnya mengkonsultasikan syarat pencalonan maupun syarat calon, seperti melampirkan AD/ART, jumlah bakal calon, kuota perempuan, pengumuman melalui media dan surat keterangan dari redaksi media yang mengumumkan bagi yang pernah tersangkut kasus hukum.
Selain itu, juga ada yang datang berkonsultasi bagaimana mendaftar Caleg dari kalangan pemilih pemula, mengingat salah satu syarat untuk bisa dipilih harus masuk daftar pemilih. Untuk diketahui, pendaftaran Caleg yang telah dibuka mulai, Rabu (4/7) lalu, rencananya akan ditutup Selasa (17/7). Pada hari terakhir, Selasa (17/7) pendaftaran dibuka mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 24.00 Wita. Sedangkan hari lainnya, pendaftaran dibuka mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 16.00 Wita. *ode
Komentar