nusabali

Kantor Bupati Bocor Akhirnya Direhab

  • www.nusabali.com-kantor-bupati-bocor-akhirnya-direhab

Setelah bocor di mana-mana, gedung Sekretariat Daerah (Setda) Kantor Bupati Tabanan mulai direhab.

TABANAN, NusaBali
Rehab gedung yang dibangun tahun 1991 itu akan rampung pada Desember 2018 dengan nilai kontrak Rp 1,899 miliar. Pantauan di lapangan sejumlah pekerja sudah mulai membongkar plafon gedung sisi timur. Tangga darurat untuk membantu membongkar sudah terpasang.

Dan sesuai kontrak, rehab gedung hanya akan memperbaiki bagian atap saja, tidak membongkar keseluruhan karena kondisi fisik gedung masih bagus. Rehab gedung tersebut juga meliputi pembenahan ruang rapat Wakil Bupati Tabanan, dan kanopi di bagian depan gedung dinaikkan.

Kepala Bidang Bangunan dan Gedung Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PUPR PKP) Tabanan  Kadek Faridatini Sueca, menjelaskan rehab gedung setda Tabanan dimenangkan oleh CV Nitra Sakti dengan nilai kontrak Rp 1,899 miliar dari pagu Rp 2 miliar. Sesuai dengan surat perintah mulai kerja (SPMK) 9 Juli 2018 dan berakhir 5 Desember 2018. “Waktu pengerjaan 150 hari kalender,” ungkap Faridatini, Senin (16/7).

Kata dia, rehab gedung hanya membongkar pada bagian atap saja. Rinciannya, genteng diganti dengan metal berpasir, plafon diganti. Sekat-sekat kantor ditata, dan pengecatan seluruh ruangan.

Menurutnya, rehab gedung dilakukan bertahap dari sisi timur kemudian baru pembenahan ke arah barat. Di bagian timur tersebut ada ruangan Bagian Hukum dan HAM, Bagian Organisasi Tata Laksana (Ortal), dan Bagian Kesra.

Setelah selesai rehab di sisi timur baru ke sisi barat, di antaranya Bagian Ekonomi, Tata Pemerintahan dan Pembangunan. “Ini kami lakukan agar birokrasi bisa berjalan, di samping kekurangan tempat untuk pindah supaya bergantian biar efektif,” tegas Faridatini. *d

Komentar