nusabali

Rem Blong, Truk Box Terguling di Ambengan

  • www.nusabali.com-rem-blong-truk-box-terguling-di-ambengan

Sebelum mengalami kecelakaan tunggal, Wasik mengaku sempat berhenti di jembatan Bangkyang Sidem untuk mengecek kendaraannya.

SINGARAJA, NusaBali

Sebuah truk box berwarna kuning terguling di jalur Singaraja-Denpasar, kilometer 5 - 6, wilayah Banjar Dinas/Desa Ambengan, Kecamatan Sukasada, Buleleng, Selasa (17/7) pukul 10.30 Wita. Kecelakaan tunggal yang terjadi tepat di sebelah timur LPD Ambengan itu karena kendaraan mengalami rem blong. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Menurut kesaksian sopir truk, Abdul Wasik,40, warga Jember yang tinggal di Jalan Kebo Iwa, Nomor 8B, Batu Kandik, Denpasar Barat, dirinya berangkat dari Denpasar menuju Singaraja untuk mengantarkan berbagai macam barang jenis sembako hingga makanan dan minuman ringan. Dua mengendarai mobil box DK 8807 ON, berangkat dari Denpasar pada pukul 06.00 Wita.

“Rencananya mau anter barang ke minimarket Pemaron dan Temukus. Tapi pas sampai disini rem blong, terpaksa saya banting stir ke kiri dan menabrak trotoar,” tuturnya.

Dia dalam keadaan sehat, tanpa luka-luka. Sebelum mengalami kecelakaan tunggal, Wasik mengaku sempat berhenti di jembatan Bangkyang Sidem untuk mengecek kendaraannya yang dirasanya tidak beres.

Kemudian setelah sempat memeriksa sejumlah bagian kendaraan, dia memutuskan kembali melaju. Truk yang dikemudikannya itu seketika tidak bisa dikendalikan saat baru melaju 500 meter dari jembatan tempatnya berhenti. Rem yang diinjaknya dirasa tidak berfungsi saat akan memasuki tikungan ke kiri. Tidak mau ambil risiko, Wasik langsung membanting stirnya ke kiri hingga menyebabkan truk yang dikemudikannya terguling ke arah kanan.

Beruntung saat kejadian jalanan dalam keadaan lengang. Truk box yang terguling itu tidak sempat menyerempet atau menyenggol kedaraan lain yang kebetulan lewat di jalur itu. Sedangkan Wasik yang dalam kondisi selamat langsung keluar dan menyelamatkan diri melalui pintu kiri truk.

Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas sempat tersendat. Truk terguling dengan posisi kepala truk berada di utara dan bagian belakangnya di arah Selatan, memakan setengah badan jalan. Sehingga kendaraan yang melintas harus berhati-hati dan bersabar dengan setengah jalur yang tersisa. Mobil besar itu langsung dievakuasi dengan mendatangkan mobil derek untuk menghindari kemacetan.

Kasat Lantas Polres Buleleng AKP Putu Diah Kurniawandari, dihubungi terpisah, membenarkna kejadian tersebut. Pihaknya menyebutkan penyebab laka murni karena out of control (OC). “Dugaan sementara karena rem kendaraan tidak berfungsi, untuk penyebab pastinya masih kita lidik dulu,” kata dia.*k23

Komentar