nusabali

Melvin Platje Kian Bersemangat

  • www.nusabali.com-melvin-platje-kian-bersemangat

Pemain baru Bali United Melvin Platje (29 tahun) mengungkapkan rasa gembiranya usai mencetak gol perdana bersama Serdadu Tridatu.

N’Diaye dan Novan Siap Diturunkan

MANGUPURA, NusaBali
Penyerang asal Belanda itu menyumbang satu gol ketika Bali United mengalahkan Persija Jakarta 2-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa lalu. Namun menurut Platje, ada hal yang lebih penting dari sekadar gol yang dicetaknya. Platje pun menilai, kemenangan Bali United dari laga tersebut yang paling utama. Ia menilai raihan positif itu menambah kepercayaan timnya. Platje pun  menuturkan Bali United menjadi percaya diri menatap laga berikutnya, melawan Bhayangkara FC, Sabtu malam.

"Saya senang mencetak gol lawan Persija. Namun lebih senang lagi Bali United menang. Kami yakin posisi di klasemen akan terus membaik di putaran kedua nanti," kata Platje dikutip dari laman Liga 1. "Persija adalah tim yang kuat. Hal ini menjadi bukti kami mampu bersaing untuk lebih baik lagi," kata eks pilar SC Telstar itu.

Sedangkan pemain yang kini moncer yakni Dallen Ramadhan juga menegaskan kesiapannya untuk menjaga trend positif kemenangan berlanjut. Ia sangat berharap mampu membawa Bali United menang saat ketemu Bhayangkara FC.

Sementara itu, dua pemain baru Mahamadou N'Diaye dan Novan Setya Sasongko tak butuh waktu lama dan langsung nyetel dengan permainan Bali United. Di sesi latihan Jumat (20/7) pagi di Lapangan Trisakti, Legian, eks Sriwijaya FC itu tak sulit mengikuti kemauan dan arahan pelatih Widodo memainkan skema yang disiapkan menghadapi laga kontra Bhayangkara FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (21/7).

N'Diaye di posisi centre back terlihat sangat padu menjaga pertahanan bersama bek timnas Ricky Fajrin dalam formasi empat bek. Juga Novan Setya Sasongko yang menempati pos full back kiri. "Mereka pemain berpengalaman dan kapan saja bisa diturunkan, termasuk melawan Bhayangkara FC," ujar Widodo. *

Komentar