nusabali

Jangan Mudah Terprovokasi

  • www.nusabali.com-jangan-mudah-terprovokasi

Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-16

SIDOARJO, NusaBali

Pelatih Timnas Indonesia U-16 Fachri Husaini mengingatkan, agar para pemain tidak mudah terprovaksi dan lebih mengendalikan emosi saat melawan Malaysia pada babak semifinal Piala AFF U-16, di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (9/8) malam, pukul 20.00 WITA.

Fachri menyampaikan hal itu, setelah dalam beberapa laga pemainnya kerap terpancing emosi lawan. Salah satunya saat menghadapi Vietnam, Bagas Kaffa harus menerima kartu merah karena terlibat adu mulut dengan pemain lawan.

Fachri pun meminta kepada pemain lebih sabar dan tak mudah terprovokasi. Sebab yang paling dikhawatirkan itu, provokasi menjadi bagian strategi lawan. Apalagi akan bertemu kembali Malaysia yang dipastikan berlangsung sengit.

"Ini penting buat kami, kami melawan Myanmar dan Vietnam, pemain terpancing, pemain terprovokasi. Tentu ini jadi pelajaran penting buat semua pemain. Provokasi adalah salah satu cara memengaruhi konsentrasi pemain lawan," ungkap Fachri.

Lebih jauh Fachri mempersiapkan empat aspek menghadapi laga lawan Malaysia. Bahkan Garuda Asia telah menggelar latihan terakhir untuk mempersiapkan diri menatap laga itu. Meski tak ada persiapan khusus, namun Fachri setifaknya mengasah empat hal untuk tim asuhannya.

"Kami latihan terakhir di Jenggolo tentu persiapannya normal seperti pertandingan sebelumnya. Ada empat aspek yang kami coba monitor, untuk melihat sejauh mana kesiapan pemain, yaitu aspek fisik, teknik, taktik dan mental," ujar Fachri, di Surabaya, Rabu (8/8).

Timnas U-16 pun disebut Fachri ada dalam situasi yang positif. Mereka sudah tak sabar menjalani laga melawan Malaysia. Pelatih asal Aceh itu menegaskan, Indonesia tak pilih-pilih lawan lagi di fase gugur.

Meski tidak ada persiapan khusus, Fachri juga melakukan latihan untuk eksekusi tendangan penalti. Fachri optimistis mampu memberikan yang terbaik saat melawan Malaysia nanti.

Sebelum bertemu di Piala AFF U-16, Timnas U-23 pernah berhadapan dengan Malaysia pada laga ujicoba. Ketika itu tim asuhan Fachri kalah 3-4 dari Malaysia. Sedangkan laga semifinal lainnya, mempertemukan juara grup B Thailand melawan runner up grup A Myanmar. *

Komentar