nusabali

SMK Giri Pendawa Bangun Lab Restoran

  • www.nusabali.com-smk-giri-pendawa-bangun-lab-restoran

SMK Giri Pendawa di Banjar Bujaga, Desa Nongan, Kecamatan Rendang, Karangasem melakukan inovasi dengan menambah program keahlian jasa boga (JB).

AMLAPURA, NusaBali
Sebelumnya SMK Giri Pendawa memiliki dua program keahlian TKJ (Teknik Komputer Jaringan) dan Akomodasi Perhotelan (AP). Mendukung program JB maka dibangun lab restoran ukuran 4,5 meter x 15 meter agar memenuhi standar kualifikasi.

Kasek SMK Giri Pendawa I Putu Gede Arimbawa didampingi Wakasek Kesiswaan I Komang Warsa mengatakan lab restoran dilengkapi interior, standar meja makan, dan coffee table standar hotel berbintang. Sehingga siswa telah terbiasa melakukan pembelajaran, praktek sesuai dengan suasana industri. “Intinya semua fasilitas dan syarat-syarat dibutuhkan standar bangunan restoran kami penuhi. Sehingga siswa nantinya setelah tamat siap kerja,” ujar Putu Gede Arimbawa, Jumat (10/8).

Dikatakan, program keahlian JB langsung diminati 72 siswa terbagi dua kelas masing-masing berisi 36 siswa. “Guru produktif telah mendukung secara teknis. Walau SMK Giri Pendawa ada di tengah desa tetapi antusias siswa begitu tinggi untuk menguasai ilmu pengetahuan bidang JB,” tambahnya. Siswa baru di kelas X terdaftar 150 siswa, masing-masing 72 siswa program JB, selebihnya untuk TKJ dan AP. Didukung 40 guru dan 8 pegawai.

Wakasek Kesiswaan SMK Giri Pendawa mengaku optimis ketiga program keahlian dikembangkan di sekolah terus diminati siswa. Sebab prospeknya menjanjikan untuk menjadi tenaga kerja siap pakai dan profesional. “Awalnya mencoba membuka program JB, ternyata banyak peminatnya, makanya kami langsung menyediakan sarana lab restoran,” jelas Komang Warsa yang juga Bendesa Pakraman Alasngandang, Desa Pempatan, Kecamatan Rendang. *k16

Komentar