nusabali

Ganda Campuran Siap Tempur

  • www.nusabali.com-ganda-campuran-siap-tempur

Persiapan nonteknis berjalan setiap hari di Pelatnas, sudah dikontrol psikolog PBSI. Kami juga minta masukan dan wejangan dari para legenda.

PBSI Intensif Godok Pemain di Kudus

JAKARTA, NusaBali
Pemain ganda campuran pelatnas bulutangkis mengakhiri program intensif di Kudus, Jawa Tengah. Liliyana Natsir dkk. kian percaya diri menghadapi Asian Games 2018.  Pemusatan latihan di luar Cipayung itu digagas pelatih ganda campuran pelatnas PBSI, Richard Mainaky, menjelang Asian Games 2018. Liliyana dkk. digodok di GOR Jati, Kudus, Jawa Tengah selama enam hari, mulai 5-11 Agustus.

Pemusatan latihan itu diharapkan mengulang sukses Olimpiade Rio de Janeiro 2016 yang juga mengambil lokasi serupa. Selain Tontowi Ahmad/Liliyana, juga Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Ronald Alexander/Annisa Saufika, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, dan pasangan lain.

"Anak-anak bilang latihan disini melelahkan, padahal programnya kurang lebih sama dengan yang di Jakarta. Mungkin terasa beda karena mereka benar-benar fokus latihan dan tidak kemana-mana, semua sudah disiapkan di sini. Jadi hari-hari cuma diisi latihan, makan, istirahat," kata Richard, dirilis PBSI, Sabtu (9/8).

"Yang ditingkatkan itu latihan fisik sirkuit, gym, dan kelincahan gerak di lapangan. Tetapi porsinya memang lebih banyak program teknik. Minggu depan sudah masuk program volume rendah tapi intensitas tetap tinggi. Para pemain harus jaga kondisi serta motivasi yang selama ini sudah bagus, harus terus dijaga," kata Richard.

"Untuk persiapan nonteknis, sudah berjalan setiap hari di pelatnas, sudah dikontrol oleh pak Rachman (Widohardhono, psikolog PBSI). Kami juga minta masukan dan wejangan dari para legenda, seperti Koh Chris (Christian Hadinata)," kata Richard.

Nomor perorangan bulutangkis dimainkan di Asian Games 2018 pada 23-28 Agustus 2018. Ganda campuran memiliki keuntungan dengan tak perlu tampil pada persaingan beregu yang menggunakan format Piala Thomas Uber yang dimulai 19-22 Agustus. *

Komentar