nusabali

Kabaddi Putri Libas Jepang

  • www.nusabali.com-kabaddi-putri-libas-jepang

Dalam pertandingan internasional, kami belum pernah bertemu Jepang. Sekali bertemu menang, tentu ini sangat bagus. Apalagi skornya terpaut jauh.

JAKARTA, NusaBali

Tim Kabaddi Putri Indonesia tampil penuh percaya diri untuk mengalahkan tim Jepang 30-22 pada laga perdana penyisihan Grup A Asian Games 2018, di Teater Garuda Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur, Minggu (19/8). Kemenangan itu cukup sebagai modal melangkah di penyisihan selanjutnya.

Timnas Kabaddi didominasi atlet asal Bali, baik untuk tim putri maupun putra. Menurut manajer tim Sukawan Adika, kemenangan itu menjadi modal bagus untuk langkah selanjutnya.

"Yang pasti kami akan berjuang habis-habisan menghadapi Jepang pada laga awal grup A. Hasil ini jadi modal kami meraih kemenangan berikutnya," ujar Sukawan, Minggu (19/8).

Sukawan pun mengapresiasi perjuangan tim putri Merah Putih. Apalagi itu pertandingan perdana mereka. "Dalam pertandingan internasional, kami belum pernah bertemu Jepang. Sekali bertemu menang, tentu ini sangat bagus. Apalagi skornya terpaut jauh," jelas Sukawan.

Sementara manajer tim Kabaddi lainnya. IB Gana Putra Karang mengucapkan syukur atas kemenangan timnya di hari pertama. Karena bagaimanapun juga Jepang juga kuat.

"Tim paling berat di grup A yakni India dan Srilanka. Itu sangat kami waspadai. Tapi menang lawan Jepang dapat membangkitkan semangat tim kami," tutur IB Gana.

Menurut IB Gana, suport dan motivasi Menkop UKM AA Puspayoga dapat menambah dan semangat atlet dalam berjuang guna memberikan yang terbaik buat bangsa Indonesia.

Soal evaluasi pertandingan perdana Anak Agung Pradnya dkk jangan sampai kehilangan poin secara percuma. Mengingat, meski menang lawan Jepang, sesungguhnya Timnas Kabaddi Indonesia ada kehilangan poin secara percuma.

"Lawan Srilanka dan India jangan sampai terulang. Apalagi dua negara itu sangat tangguh di Kabaddi," jelas IB Gana.

Di pertandingan kedua pada Senin (20/8), tim kabaddi putri menghadapi tim Srilanda. Selain Jepang, tim kabaddi putri satu grup dengan India, Thailand dan Srilanka. Di sektor putra Tim Indonesia pada pertandingan pertama ketemu Nepal. *k22, dek

Komentar