nusabali

Konsul Tiongkok Siap Jadi Duta Wisata Karangasem

  • www.nusabali.com-konsul-tiongkok-siap-jadi-duta-wisata-karangasem

Konsul Tiongkok, Gou Haodong, mengaku siap jadi duta wisata untuk mendatangkan wisatawan Tiongkok ke Karangasem.

AMLAPURA, NusaBali

Sebab objek wisata di Karangasem cukup banyak dan memikat wisatawan namun belum tersentuh wisatawan Tiongkok. Selama ini wisatawan Tiongkok hanya kenal Pantai Kuta, Nusa Dua, Tanah Lot, dan Sanur.

Gou Haodong mengatakan, selama ini belum banyak wisatawan Tiongkok mengenal Kabupaten Karangasem. Saat ke Bali, Ia langsung berwisata ke Objek Wisata Tirtagangga, Taman Sukasada Ujung, Pura Besakih, dan Candidasa. Ia mengaku sangat terkesan dengan objek wisata itu. “Dalam waktu dekat mendatangkan jurnalis Tiongkok untuk berwisata sambil mempromosikan keindahan objek wisata di Karangasem,” janji Gao Haodong saat audensi ke Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri di Kantor Bupati Karangasem, Sabtu (1/9).

Gou Haodong mengatakan Tiongkok sebagai sumber wisatawan ke Indonesia, apalagi Karangasem memiliki modal objek wisata yang indah. “Pemandangan selama perjalanan juga indah, ada gunung, pantai, sawah, dan sungai,” katanya. Ia berusaha membantu Karangasem agar lebih banyak wisatawan Tiongkok datang ke Karangasem. Bupati Mas Sumatri menyambut tawaran Konsul Tiongkok sebagai duta wisata Karangasem. “Karangasem memiliki 49 objek wisata alam, tidak bisa dikunjungi dalam waktu sehari,” kata Bupati Mas Sumatri.

Berkunjung ke Karangasem kata Bupati Mas Sumatri, minimal tiga hari, sehingga perlu menginap di Karangasem. Sebab, paket wisatanya secara umum dibagi tiga yakni wisata air mulai dari Objek Wisata Labuhan Desa Antiga Kecamatan Manggis, Objek Wisata Padangbai Desa Padangbai Kecamatan Manggis, Objek Wisata Tulamben Desa Tulamben Kecamatan Kubu, dan sekitarnya.

Sedangkan objek spiritual ada Pura Besakih, Pura Sad Kahyangan Lempuyang, Pura Pasar Agung. Paket lainnya, Objek Wisata Tirtagangga, Taman Ujung, Puri Karangasem, dan sebagainya. “Makanya kalau ke Bali, belum ke Karangasem belum ke Bali namanya,” jelas Bupati Mas Sumatri. Terpisah, Ketua PHRI Karangasem I Wayan Tama menyambut tawaran Konsul Tiongkok Gou Haodong menjadi duta wisata Karangasem. “Tiongkok pangsa pasar wisata sangat besar, selama ini hanya segelintir berkunjung ke Karangasem terutama di saat liburan tahun baru Imlek,” katanya. *k16

Komentar