Deraian Air Mata Ronaldo di Mestalla
Untuk pertama kali dalam lebih dari 150 laga di Liga Champions, Cristiano Ronaldo dikartu merah.
VALENCIA, NusaBali
CR7 pun menangis berurai air mata saat meninggalkan Estadio Mestalla, Kamis (20/9) dinihari WITA. Ya, Ronaldo menjalani debut bersama Juventus di Liga Champions pada laga melawan Valencia. Pada menit ke-29 wasit Felix Brych asal Jerman mengacungkan kartu merah langsung pada CR7, usai berdiskusi dengan hakim garis.
Kartu merah dikeluarkan wasit karena Ronaldo terlihat menunduk Jeison Murillo (yang sedang terjatuh) dan memegang kepala lawan. Terjadi konfrontasi antara beberapa pemain kedua tim usai insiden itu. Usai kena kartu merah, Ronaldo menunjukkan ekspresi tak percaya dan kecewa. Sambil bertolak pinggang menggeleng-gelengkan kepala.
Ronaldo terpukul keputusan wasit Brych, hingga sampai menangis saat ke lorong ruang ganti pemain. Kartu merah ini ironi karena ia baru saja mencetak dua gol pertamanya untuk Bianconeri. Meski tanpa Ronaldo, Juventus menang 2-0 atas Valencia. Ronaldo pun terancam absen saat menyambangi klub lamanya, Manchester United, di Old Trafford, 20 Oktober.
Usai laga, pelatih Juventus Massimiliano Allegri mendesak UEFA segera memakai VAR. Adanya VAR, wasit berkesempatan melihat ulang kejadian dengan lebih detil. VAR membantu wasit membuat keputusan yang tepat. *
CR7 pun menangis berurai air mata saat meninggalkan Estadio Mestalla, Kamis (20/9) dinihari WITA. Ya, Ronaldo menjalani debut bersama Juventus di Liga Champions pada laga melawan Valencia. Pada menit ke-29 wasit Felix Brych asal Jerman mengacungkan kartu merah langsung pada CR7, usai berdiskusi dengan hakim garis.
Kartu merah dikeluarkan wasit karena Ronaldo terlihat menunduk Jeison Murillo (yang sedang terjatuh) dan memegang kepala lawan. Terjadi konfrontasi antara beberapa pemain kedua tim usai insiden itu. Usai kena kartu merah, Ronaldo menunjukkan ekspresi tak percaya dan kecewa. Sambil bertolak pinggang menggeleng-gelengkan kepala.
Ronaldo terpukul keputusan wasit Brych, hingga sampai menangis saat ke lorong ruang ganti pemain. Kartu merah ini ironi karena ia baru saja mencetak dua gol pertamanya untuk Bianconeri. Meski tanpa Ronaldo, Juventus menang 2-0 atas Valencia. Ronaldo pun terancam absen saat menyambangi klub lamanya, Manchester United, di Old Trafford, 20 Oktober.
Usai laga, pelatih Juventus Massimiliano Allegri mendesak UEFA segera memakai VAR. Adanya VAR, wasit berkesempatan melihat ulang kejadian dengan lebih detil. VAR membantu wasit membuat keputusan yang tepat. *
Komentar