nusabali

Jelang IMF-World Bank, Satpol PP Berangus Reklame

  • www.nusabali.com-jelang-imf-world-bank-satpol-pp-berangus-reklame

Menjelang pelaksanaan pertemuan IMF dan World Bank di Nusa Dua, Satpol PP Gianyar terus melaksanakan pembersihan baliho, pamflet, dan spanduk rusak maupun kadaluwarsa di sejumlah kawasan di Kabupaten Gianyar.

GIANYAR, NusaBali

Sebelumnya petugas Satpol PP Gianyar Kawasan Jalan Bypass Prof  IB Mantra, Jalan Dharma Giri, Gianyar hingga Kawasan Kota Gianyar dan berhasil menertibkan 26 reklame yang melanggar. Kasat Pol PP Kabupaten Gianyar Cokorda Gde Agusnawa, Jumat (21/9), menjelaskan petugas Satpol PP Gianyar akan terus melakukan pembersihan terhadap reklame baik itu yang sudah kedaluwarsa, tidak berizin, menempel dipohon perindang jalan dan sebagainya dengan menyasar di 7 kecamatan. Selain melakukan penertiban di Jalan Bypass Prof  IB Mantra, Jalan Dharma Giri, Gianyar hingga Kawasan Kota Gianyar, Kamis (20/9), petugas Satpol PP Gianyar melakukan pembersihan reklame di Kecamatan Sukawati.

Disimpang empat Ketewel, Sukawati memberangus 6 buah reklame. Diseputaran Sukawati, petugas Satpol PP Gianyar menertiban Baliho yang roboh, menertiban reklame dipasang dilampu lalin, dan dipasang disarana umum. Sedikitnya disepanjang Jalan By Pas Prof IB Mantra atau dikawasan Sukawati sedikinya ada 17 buah reklame yang ditertibkan karena rusak, tanpa ijin, ijinnya sudah habis alias kedaluwarsa.

Cok Agusnawa mengaku penertiban reklame ini selain kegiatan rutin juga serangkaian kedatangan delegasi IMF dan World Bank yang datang kesejumlah tempat wisata yang ada di Kabupaten Gianyar. Semua baliho dan spanduk yang tidak sesuai ketentuan, kadaluarsa termasuk alat pengenal diri  calon legislatif yang tidak sesuai ketentuan agar diturunkan. Selain penertiban baliho dan spanduk, pihaknya juga  melaksanakan penertiban penduduk pendatang tanpa KTP atau lapor diri.

Ia menambahkan selain menertiban puluhan reklame, petugas Satpol PP Gianyar memberi peringatan kepada pemborong trotoar. Dimana material perbaikan trotoar di  Banjar Ambengan, Peliatan atau Jalan Cokorda Rai  itu sangat menggangu pengguna jalan. Pemborong trotoar berjanji akan segera mengangkut material sisa perbaikan trotoar.*nvi

Komentar