nusabali

Trotoar Jalan Provinsi Rusak

  • www.nusabali.com-trotoar-jalan-provinsi-rusak

Trotoar di sejumlah ruas jalan di Bangli mengalami kerusakan, salah satunya di Jalan Merdeka, Kelurahan Kawan, Kecamatan Bangli.

BANGLI, NusaBali

Di beberapa titik, trotoar yang rusak ditutupi dengan kayu. Kondisi ini rawan bagi pejalan kaki, terlebih saat malam hari.

Warga sekitar menyebutkan, hancurnya akses jalan bagi pejalan kaki disebabkan berbagai faktor, di antaranya usia trotoar sudah tiga puluh tahun dan layak diremajakan. Trotoar dibangun saat kepeminpinan Bupati Bangli Ida Bagus Ladip. Selain itu, pohon perindang yang tumbuh di bahu jalan  juga mempercepat kerusakan trotoar. “Akar pohon perindang menyebabkan permukaan trotoar terangkat dan paving lepas,” ungkap warga, Rabu (26/9).

Anggota DPRD Bangli, I Nengah Reken, meminta instansi terkait melakukan perbaikan dan peremajaan. “Kalau hanya sebatas pemeliharaan kami anggap mubazir, karena strukturnya sudah banyak yang hancur,” sebutnya. Sementara Sekretaris Dinas PUPR Perkim Bangli, I Made Soma, mengatakan sebelum adanya pengalihan status jalan untuk ruas jalan Merdeka dan jalan Nusantara merupakan jalan kabupaten. Setelah perubahan status ruas jalan tersebut menjadi jalan provinsi. Mengenai perbaikan menjadi tanggung jawab provinsi karena jalan merupakan jalan provinsi. Ia akan mengecek apakah sudah disertai penyerahan aset dan kewenangan dari provinsi. *es

Komentar